Pimpinan dan Anggota DPRD Riau Hadiri Rapat Musrenbang RKPD 2024

Jumat, 07 April 2023

Ketua DPRD Provinsi Riau Yulisman

PEKANBARU, INDOVIZKA.COM - Pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi Riau hadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Provinsi Riau Tahun 2024 di Gedung Daerah Balai Serindit, Rabu (5/4/2023).

Hadir dalam kegiatan ini, Ketua DPRD Provinsi Riau Yulisman, didampingi Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau Syafaruddin Poti, serta Anggota DPRD Provinsi Riau yaitu Andi Darma Taufik, Karmila Sari, Kelmi Amri, Syafrudin iput, Markarius Anwar, dan Husaimi Hamidi.

Musrenbang ini dibuka langsung oleh Gubernur Riau Syamsuar, turut dihadiri Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution, Menteri Dalam Negeri diwakili oleh Plt Staf Ahli Menteri Bidang Ekonomi dan Pembangunan La Ode Ahmad Pidana Bolombo, bupati/walikota se-Riau, tokoh masyarakat, dan instansi terkait lainnya.

Dengan mengangkat tema “Mewujudkan Riau yang Berdaya Saing, Sejahtera, Martabat dan Unggul di Indonesia”, Gubernur Riau menyebut bahwa Musrenbang ini bertujuan untuk menampung aspirasi daerah hingga aspirasi tokoh masyarakat.

Dalam mewujudkan tema di atas, Ketua DPRD Provinsi Riau Yulisman mengungkapkan terdapat sejumlah permasalahan dan isu strategis pembangunan daerah di Provinsi Riau untuk tahun 2024, yang tentunya harus diatasi terlebih dahulu oleh Pemerintah Daerah.

"Ada beberapa permasalahan dan isi strategis pembangunan daerah di Riau dan ini tentunya harus diatasi oleh Pemerintah Daerah terlebih dahulu," kata Yulisman.**