Ditemukan Mutasi Virus Covid-19 Asal India dan Afrika Selatan, DPR: Kedepankan Protokol Kesehatan

Selasa, 04 Mei 2021

JAKARTA (INDOVIZKA) - Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menyatakan varian virus Covid-19 asal India telah masuk ke Indonesia.

 
Menanggapi hal itu, anggota Komisi IX DPR RI, Rahmad Handoyo menegaskan jika masyarakat tidak perlu panik atas temuan tersebut.
 
"Saya kira yang pertama, kita tidak perlu panik terhadap temuan mutasi virus dari India dan Afrika Selatan yang sudah masuk ke kita," kata Rahmad saat dihubungi, Senin (3/5/2021).
 
Kendati demikian, dia meminta seluruh pihak tetap meningkatkan kewaspadaan lantaran karakteristik virus Covid-19 bisa berubah-ubah.
 
"Meski tidak panik tapi kewaspadaan tetap harus dilakukan. Apalagi keniscayaan virus itu bermutasi karena memang karakteristik virus itu berubah ubah yang menjadi persoalan kalau mutasinya itu menjadi semakin cepat dan berbahaya itu," ungkap politikus PDIP ini.
 
Lebih lanjut, Rahmad meminta protokol kesehatan tetap digalakkan sebagai bentuk antisipasi dan pencegahan terjangkitnya virus Covid asal India ini.
 
Pasalnya, apapun itu, virus dalam bentuk yang lemah dan lebih cepat maupun lebih membahayakan itu sama saja.
 
"Jadi dengan protokol kesehatan kita melakukan pencegahan, sambil menunggu teknologi yang mumpuni untuk menghalau mutasi virus Covid-19," demikian Rahmad.***