Gelar Sosialisasi Pemilu 2024

Kades Sialang Panjang Ajak Warga Jangan Golput

Pemdes Sialang Panjang Gelar Sosialisasi Pemilu di Kantor Desa

SIALANG PANJANG, INDOVIZKA .COM- Pemerintah Desa (Pemdes) Sialang Panjang, Kecamatan Tembilahan Hulu, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) menggelar sosialisasi Pemilu di Kantor Desa Sialang Panjang, Selasa (12/12/23).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Desa (Kades) Sialang Panjang M. Juber, Babinsa Desa Sialang Panjang Serka Masri, Bhabinkamtibmas Desa Sialang Panjang Bripka Sonny Pratama, Ketua PPS dan Sekretariat, Kader, Kepala Dusun, tokoh agama dan seluruh RT/RW.

Kades Sialang Panjang M. Juber dalam sambutanya mengajak seluruh masyarakat Desa Sialang Panjang untuk mensukseskan pesta demokrasi pada tahun 2024 mendatang, dengan menyalurkan hak suara mereka ke TPS (Tempat Pemungutan Suara).

"Mari sama-sama mensukseskan pesta demokrasi Pemilu 2024 dengan cara hadir di TPS. Gunakan hak pilih, jangan sampai Golput," ajak M. Juber.

Karena, menurut alumni Madrasah Tsanawiyah (MTS) Riyadhatul Jannah itu, jika ada masyarakat yang tidak menyalurkan hak-nya dalam memilih pada Pemilu nanti pasti sangat disayangkan.

"Setiap satu suara yang disumbangkan itu penting, dan diharapkan setiap kandidat yang dipilih nanti dapat membangun negeri ini dan membawa bangsa ini menjadi lebih baik. Kendati begitu, mari kita sama-sama berdoa dan berupaya agar pelaksanaan pemilu damai tahun yang akan datang berlangsung sukses," imbuhnya.






[Ikuti Indovizka.com Melalui Sosial Media]


Tulis Komentar