Trending
(VIDEO) Korban Keganasan Buaya di Sungai Luar Inhil Dievakuasi
INDOVIZKA.COM- Akhirnya, JS (29 tahun) warga Desa Sungai Luar, RT 007 RW 002 Kecamatan Batang Tuaka Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) ditemukan setelah menghilang di perairan Batang Tuaka.
Korban ditemukan, Rabu (29/4/2020) sekira pukul 10.30 Wib tidak jauh dari tempat kejadian dimana korban diterkam buaya. Usai ditemukan, jenazah korban langsung dievakuasi ke rumah duka.
"Alhamdulillah, mayatnya sudah ditemukan bang," kata Hendra Atmaja, warga Sungai Luar yang turut melakukan pencarian korban.
Nelayan ini dilaporkan menghilang usai diterkam buaya di bagian bahu sebelah kanan saat sedang mencuci udang hasil tangkapan di Sungai Batang Tuaka.
Sebelum ditemukan tak bernyawa korban bersama dengan ayahnya Misnan (65th) sedang mencari udang dengan menggunakan sampan diperairan Sungai Batang Tuaka.
Ketika itu, korban sedang mencuci udang hasil tangkapannya, tiba-tiba seekor buaya datang dari dalam sungai dan langsung menerkam korban yang sedang berada di dalam sampan.
Akhirnya, dengan usaha tim pencarian bersama Kepala Desa, Bhabinkamtibmas, Babinsa serta warga Desa Sungai Luar membuahkan hasil. Korban ditemukan tidak jauh dari kejadian saat disambar buaya.(san)
.png)

Berita Lainnya
Aksi Jambret di Inhil Terekam CCTV
(VIDEO) Kreatif, DPC PKB Inhil Produksi Pelindung Wajah Covid-19
Kota Tembilahan Sepi Dampak Virus Corona
Detik-detik Puncak Gerhana Matahari Cincin di Siak
Indovizka Futsal Academy Tembilahan Resmi Launching
Abdul Wahid Hadiri Pembukaan MTQ ke 4 Desa Sialang Panjang
(VIDEO) Begini Penampakan Buaya yang Terkam Warga Sungai Luar Inhil
Laga Pembuka Wardan-SU CUP 2020 : THL FC vs GALLERY FC
Serda Haris Moni Juara Babinsa Idol Kodim 0314/ Inhil
Geger, Warga Tembilahan Hulu Ditemukan Tewas Diduga Diterkam Buaya
Detik-detik Puncak Gerhana Matahari Cincin di Siak
Abdul Wahid Hadiri Pembukaan MTQ ke 4 Desa Sialang Panjang