Gangan Bakaruh Makanan Khas Banjar Yang Populer di Inhil

Gangan Bekaruh

TEMBILAHAN, (INDOVIZKA) - Tembilahan merupakan salah satu kecamatan yang terletak di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Provinsi Riau. Kecamatan ini terkenal dengan destinasi wisata kuliner yang lezat.

Berbicara mengenai kuliner khas Tembilahan, kamu akan menemukan banyak hidangan tradisional karena tempat ini dihuni oleh lebih dari 5 suku, satu diantaranya adalah Gangan Bekaruh.

Ganggan bakaruh merupakan sayur khas Indragiri Hilir, tepatnya masakan khas dari suku Banjar yang memang menjadi suku dominan yang mendiami Inhil. . 

Gangan ini dibuat dari berbagai macam sayuran berbahan utama yakni pisang muda dengan tambahan bahan lainnya seperti talas, jantung pisang, dan daun susupan (sejenis putri malu).

Di momen bulan Ramadhan Gangan Bakaruh menjadi menu andalan saat berbuka dan akan terasa lebih nikmat lagi jika ditemani dengan ikan. 

Hj Hapsah seorang warga Tembilahan yang ditemui di Pasar Wadai, Minggu (10/4) menceritakan masakan khas Tembilahan ini.

"Karena sudah jadi kebiasaan, berbuka tanpa Gangan Bakaruh ini rasanya tidak lengkap, akan lebih nikmat lagi kalau dipadukan dengan ikan asin dan ditambah dengan sambal belacan," ujarnya. 

Nah, mau tahu apa saja resep dan bagaimana cara membuat Gangan Bakaruh? Simak penjelasannya berikut ini, seperti dilansir dari cookpad.com.

Bahan: 5 buah pisang muda, 2 buah jantung pisang, 2 buah  talas, 1 ikat susupan, 200 gram ikan Betok (Papuyu).

Bumbu Halus: 5 siung bawang merah, 3 siung bawah putih, 3 butir kemiri, 1 ruas jari kunyit, 1 sdt asam jawa, ½ sdt terasi

Bahan digeprek: 2 ruas jari lengkuas, 1 batng serai

Bumbu pelengkap: Secukupnya garam, gula, dan penyedap rasa.

Cara membuat:

1. Siangi sayur dan ikan, cuci bersih.
2. Rebus talas terpisah hingga setengah matang (dilakukan agar talas tidak gatal saat dimakan). 
3. Rebus pisang terlebih dahulu.
4. Setelah itu masukan talas dan jantung pisang tunggu hingga empuk. Sambil menunggu sayuran empuk, ulek halus semua bumbu.
5. Setelah sayuran empuk masukan ikan, aduk sebentar. Masukan bumbu yang sudah dihaluskan, garam, gula, dan penyedap. Setelah ikan matang masukan daun susupan, masak sebentar dan matikan api.
Gangan karuh siap disajikan.


 






[Ikuti Indovizka.com Melalui Sosial Media]


Tulis Komentar