Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Awal 2023 BPS Riau Catat 3.684 Wisman Kunjungi Riau
INDOVIZKA.COM - Badan Pusat Statistik (BPS) Riau mencatat pada Januari 2023 ada sebanyak 3.684 kunjungan Wisatawan Mancanegara (Wisman) ke Riau melalui Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru, Pelabuhan Dumai dan Bengkalis.
"Jadi dari 3.684 jumlah kunjungan wisman di riau, tercatat Wisman yang masuk melalui pelabuhan dumai sebanyak 1.525 kunjungan atau 41,40 persen dari seluruh jumlah wisman," kata Kepala BPS Riau, Misfaruddin, Selasa (7/3/2023).
"Kemudian yang melalui pelabuhan bengkalis ada sebanyak 533 kunjungan atau 14,47 persen, sedangkan jumlah wisman yang tercatat masuk dari Bandara SSK II pekanbaru sebanyak 1.626 kunjungan wisman atau 44,14 persen dari seluruh jumlah wisman," ungkapnya.
Ia menyampaikan, kunjungan wisatawan mancanegara ke Provinsi Riau melalui Bandara SKK II Pekanbaru pada tahun 2020 di awal terjadinya pandemi Covid-19 pada Januari-Maret 2020 masih tinggi, akan tetapi berkurang drastis saat pandemi Covid-19 mulai terjadi pada bulan April 2020 dan tidak ada wisman yang berkunjung ke Riau melalui pintu masuk Bandara SSK II Pekanbaru.
Hal tersebut, tambahnya lagi, berlanjut selama tahun 2021 hingga Juni 2022 (tidak ada wisman yang tercatat datang ke Provinsi Riau melalui Bandara SSK II Pekanbaru).
Dan setelah hampir dua tahun lebih, ucapnya lagi, penerbangan internasional di Bandara SSK II Pekanbaru ditutup akibat pandemi Covid-19, akhirnya Pemerintah Riau mulai membuka kembali penerbangan internasional sesuai dengan instruksi Mendagri Nomor 34 tahun 2022 yang dikeluarkan pada tanggal 4 Juli 2022.
"Dengan begitu, selama bulan januari 2023 barulah tercatat sebanyak 1.626 kunjungan Wisman datang ke provinsi riau melalui Bandara SSK II pekanbaru atau turun 17,75 persen dibandingkan bulan sebelumnya yang terdapat 1.977 kunjungan," tukasnya.
.png)

Berita Lainnya
Dewan Inhil Pinta Pemda Inhil Dukung Festival Pacu Pompong Jadi Ivent Tahunan
Makam Tuan Guru Sapat dan Pantai Solop Inhil Tetap Jadi Tujuan Wisata Saat Lebaran
Bisa Menjadi Berbagai Hidangan, Udang Nenek Banyak Dijumpai di Daerah Inhil
Agustus 2022, Festival Pacu Jalur di Kuansing Bakal Kembali Digelar
Libur Panjang dan Penerbangan Dibuka Sebabkan Covid-19 Meledak
Istana Siak Kembali Dibuka untuk Umum, Ini Ketentuannya
Kini Pantai Terumbu Mabloe Sudah Ada Dermaga Beton
Empek Empek Waloh Udang Buatan Mak Alfhie dijamin Bikin Nagih
Keren, Lapas Kelas IIA Tembilahan Punya Cafe Wadai
Yuk Cobain Ular-ular Sagu Khas Tembilahan Manis dan Kenyal
Kades Teluk Kiambang Imbau Tidak Buang Sampah Sembarangan di Pantai Jodoh
Digemari Semua Kalangan, Pleace Coffee Hadir Dengan Konsep Instagramable