Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Wabup Inhil Buka Turnamen Bola Voli di Polsek Tembilahan Hulu
TEMBILAHAN, – Wakil Bupati Indragiri Hilir (Inhil) H Syamsuddin Uti membuka Turnament Bola Volly dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-76 yang dipusatkan di Halaman Mapolsek Tembilahan Hulu, Rabu (22/6) sore.
Pembukaan Turnamen Bola Volly ini turut dihadiri Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan, Dandim yang diwakili Pasi Ops Kodim 0314, Ketua KONI, Ketua PBVSI Inhil, serta Polsek Tembilahan Hulu beserta jajaran.
Sebanyak 41 Club se Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) mengikuti open turnamen voli dengan 25 Club Bola Volley Putra dan 16 Club Bola Volly Putri dengan memperebutkan hadiah berupa piagam dan uang pembinaan puluhan juta rupiah
Dimana, Juara I putra Rp. 3 juta, juara II Rp.2 juta, juara III Rp. 1 juta dan juara IV Rp.500. Sementara Juara I putri Rp.2,5 juta, juara II Rp.1,5 juta, juara III Rp.1 juta dan juara IV Rp. 500.
Pembukaan ditandai dengan servis pertama oleh Wakil Bupati H.Syamsuddin Uti dan dilanjutkan dengan pertandingan eksebisi antara Tim Polres Inhil dengan Forkopimda.
Dalam sambutannya Wakil Bupati H Syamsuddin Uti mengucapkam terimakasih kepada Polres Inhil atas digelarnya turnamen voli pasca pandemi Covid.
“Hampir 2 tahun lebih tidak ada turnamen voli karena dilanda pandemi. Alhamdulillah saat ini pandemi sudah berakhir. Saya ucapkan terima kasih kepada Kapolres Inhil dan Kapolsek Tembilahan Hulu telah menggelar turnamen voli ini,” ucapnya.
Ia mengatakan akan terus mensupport segala bentuk kegiatan positif yang digelar untuk masyarakat.
“Saya mensupport perkembangan dan turnamen voli yang digelar hari ini. Selamat HUT Bhayangkara ke 76 Polres Inhil, selamat bertanding junjung tinggi sportifitas dan yang paling penting semangat” tuturnya.
.png)

Berita Lainnya
Bupati Inhil Serahkan 18 Unit Kapal Motor ke Masyarakat Desa Pulau Cawan
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Bupati Inhil Ajak Pemuda Bangkit Bersatu Bangun Negeri
Dua Minggu Tanpa Pasien Covid-19, Bupati Inhil Apresiasi Tim Satgas dan Masyarakat
Jelang Silaturrahmi dan Bukber Danrem 031/WB di Kampar, Pemda Persiapkan Sambutan di Balai Pendopo
Ini Penjelasan dan Harapan Bupati Inhil HM Wardan Terkait New Normal
Dampingi Gubri, Bupati Inhil Tanam Pohon Mangrove di Pantai Terumbu Mabloe
Dinas Koperasi dan UMKM Inhil Harapkan Koperasi di Daerah Lebih Baik
Resmikan Pelaksanaan Sholat 5 Waktu di Surau Baitussalam, ini Pesan Bupati Inhil
Uji Kompetensi Balon Kades, Bupati Inhil Tuntut Profesionalisme Panitia Penyelenggara
DP2KBP3A Gelar Rapat TPPS Bersinergi Dengan BKKBN Riau
Inhil Belum Usulkan Pemberlakuan PSBB
Buka Diklat IGI, Wardan Sebut Pemkab Inhil Akan Terus Mendukung IGI