Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Kabupaten Bengkalis Terbaik I se-Riau Kategori Pembangunan Daerah
INDOVIZKA.COM - Pemkab Bengkalis di bawah kepemimpinan Kasmarni dan H Bagus Santoso pada tahun 2023 ini kembali mengukir prestasi dengan menerima penghargaan terbaik I kategori Kabupaten terbaik Pembangunan Daerah Tingkat Provinsi Riau.
Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Bupati Bengkalis, Kasmarni di Balai Serindit Gubernuran Provinsi Riau di Kota Pekanbaru, Rabu (5/4/2023).
Penyerahan penghargaan tersebut diterima Pemkab Bengkalis bersamaan dengan Musrenbang Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) Provinsi Riau Tahun 2024 yang diserahkan secara langsung oleh Gubernur Riau, H Syamsuar.
Usai menerima penghargaan tersebut Bupati Bengkalis, Kasmarni mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bengkalis dan Kepala Perangkat Daerah serta pihak-pihak lainnya atas sinergi, kolaborasi serta akselerasinya selama ini dalam mendukung pembangunan daerah.
"Prestasi yang kita dapatkan hari ini merupakan buah kerja keras, kerja cerdas dan kerja berkualitas, juga peran serta dan partisipasi yang baik dari semua pihak. Semoga dengan penghargaan ini dapat menjadi spirit serta menjadi komitmen kita semua untuk bersama-sama membangun kabupaten bengkalis, dalam mewujudkan kabupaten bengkalis bermarwah, maju dan sejahtera," kata Kasmarni.
Kasmarni menambahkan, Kabupaten Bengkalis siap untuk mempertahankan dan meningkatkan prestasi yang telah diraih semoga Kabupaten Bengkalis lebih dikenal di tingkat Nasional.
"Ini prestasi yang kedua kalinya kita raih dalam kategori yang sama, dan di tingkat nasional saat ini kita sudah masuk di 16 besar penghargaan pembangunan daerah, tentunya saya berharap, semoga kita bisa berprestasi di level nasional dan mempertahankan prestasi ini dan ditahun-tahun selanjutnya prestasi membanggakan ini dapat lebih ditingkatkan," pungkasnya.
Berita Lainnya
Ikut Petang Belimau, Ribuan Masyarakat Pekanbaru Penuhi Tepian Sungai Siak
Jika Gugatan Ditolak MK, Pelantikan Bupati Meranti Terpilih Digelar 26 atau 27 Februari
Baru Tiba di Pekanbaru, Nenek 58 Tahun Meninggal Dunia di Dalam Bus
Jelang Pelantikan DPD I Golkar Riau dan DPD II, Seluruh Peserta Wajib Rapid Test
Pemko Pekanbaru Butuh 185 Tenaga Medis, Cek Cara Daftarnya
Pedagang di Pekanbaru akan Disuntik Vaksin Covid-19 ?
Kejari Pekanbaru Terima SPDP Bripda AP, Pelaku Penembakan Teman Kencan
Baru Dibuka, Ribuan Orang Antusias Daftar Calon Anggota PPS
Wahid-Hariyanto Tampil Memukau di Segmen Pertama Debat Pilgubri
KPU Rohul Segera Koordinasi dengan KPU RI Terkait Penyusunan Tahapan PSU
Kejari Kuansing Terbitkan Sprindik Baru, Kepala BPKAD Kembali Dipanggil Sebagai Saksi
Hasil Rapit Test Pasien Covid-19 di Tembilahan Bukan Keputusan Final