Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Jadwal Semifinal Euro 2024: Spanyol Vs Prancis dan Belanda Lawan Inggris
INDOVIZKA. COM- Empat negara, yaitu Spanyol, Prancis, Belanda, dan Inggris, telah memastikan diri melangkah ke semifinal Euro 2024 Jerman setelah menyelesaikan laga perempat final yang digelar pada Minggu (7/7/2024).
Spanyol yang menyingkirkan tuan rumah Jerman di Stuttgart akan menghadapi Prancis, yang berhasil mengalahkan Portugal melalui adu penalti di Hamburg, pada laga pembuka semifinal.
Pertandingan antara Spanyol dan Prancis akan berlangsung di Stadion Allianz Arena, Munchen, pada Selasa (9/7/2024) waktu setempat atau Rabu (10/7/2024) pukul 02.00 WIB.
La Furia Roja melaju ke semifinal dengan catatan impresif, selalu menang dalam lima pertandingan yang telah dimainkan, mencetak 11 gol, dan hanya kebobolan dua gol.
Sementara itu, Les Bleus melaju ke semifinal dengan catatan unik, yaitu tiga kemenangan dan dua hasil imbang, dengan mencetak tiga gol, dua di antaranya adalah gol bunuh diri dan satu gol dari penalti.
Meskipun tidak produktif dalam mencetak gol, Les Bleus memiliki keunggulan di lini pertahanan karena baru kebobolan satu gol melalui penalti Robert Lewandowski saat bermain imbang 1-1 melawan Polandia.
Semifinal Euro selanjutnya akan mempertemukan Belanda dan Inggris di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund, pada Kamis (11/7/2024) pukul 02.00 WIB.
Belanda berhasil lolos ke semifinal setelah bangkit dari ketertinggalan dan menang 2-1 atas Turki di Berlin.
Sedangkan Inggris, di bawah asuhan Gareth Southgate, melangkah ke semifinal setelah menang adu penalti melawan Swiss, setelah bermain imbang 1-1 pada waktu normal di Dusseldorf.
Lima algojo Inggris, termasuk Bukayo Saka yang gagal mengeksekusi penalti di final Euro 2020, berhasil menuntaskan tugas mereka dengan baik, sementara di kubu Swiss, Manuel Akanji menjadi satu-satunya penendang yang gagal karena tembakannya berhasil ditepis oleh Jordan Pickford.
Jadwal semifinal Euro 2024:
Rabu (10/7/2024)
Spanyol vs Prancis di Stadion Allianz Arena, Munchen, pukul 02.00 WIB
Kamis (11/7/2024)
Belanda vs Inggris di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund, pukul 02.00 WIB
.png)

Berita Lainnya
Persiapan Menuju Porwanas di Banjarmasin Tim Futsal Riau Perbanyak Uji Coba
Ikuti Popnas 2023, 192 Atlet di Riau Diseleksi
Meriahkan HUT RI, PB Pers Inhil Gelar Turnamen Bulutangkis
Atlet Sepak Takraw Wanita Asal Kepulauan Meranti Wakili Indonesia di SEA Games Kamboja
Kata Shin Tae-yong Soal 3 Kartu Merah Bagi Timnas Singapura di Piala AFF 2020
Peserta Kejurnas Sepakbola Antar PPLP/SKO Uji Coba Lapangan di Pekanbaru
Arsenal Tumbang di Tangan Villarreal dalam Laga Pramusim Sengit
Turnamen Futsal Indovizka Cup IV 2022 Resmi Dibuka
Cabor Karate Tambah Perolehan Medali Emas Kontingen Inhil
10 Cabor Riau Dinyatakan Lolos Dalam Hasil Pra PON Sementara
Profil Marselino Ferdinan, Pemain Persebaya yang Diincar Timnas Indonesia U-23
Dukung Jurnalisme Berkualitas, Bea Cukai Gelar Olahraga Bersama PWI Inhil