Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Santriwati Al Imtinan Kunjungi Kantor Diskominfopers Inhil
INDRAGIRI HILIR, INDOVIZKA.COM- Pondok Modern Al-Imtinan Putri menyelenggarakan kegiatan pengembangan wawasan media yang bertempat di Studio GGTV, Diskominfo Pers. Kegiatan ini bertujuan untuk memperluas pengetahuan santri tentang dunia media, serta memberi mereka kesempatan untuk berlatih langsung dalam berbagai aspek penyiaran dan produksi informasi.
Acara dimulai dengan sambutan dari Pimpinan Pondok, Ustadz H. Muhammad Yusuf, Lc., M.S.I yang menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menggali wawasan santri tentang kebebasan berpikir untuk dunia luar. Beliau mengingatkan para santri agar senantiasa siap berkontribusi positif kepada masyarakat, baik melalui media sosial, televisi, radio, maupun media lainnya. "Sebentar lagi, kalian akan terjun langsung ke masyarakat. Banyak hal yang dapat diberikan, dan dunia media adalah salah satu cara untuk itu," ujar Ustadz Muhammad Yusuf.
Dalam kesempatan tersebut, Kabid P4SDKI Diskominfo Pers, Agus Salim, turut memberikan sambutan dan menyatakan kebanggaannya atas kunjungan Pondok Modern Al-Imtinan Putri. Agus Salim menjelaskan berbagai bidang yang ada di Diskominfo Pers, terutama mengenai media informasi yang dapat diakses melalui GGTV dan GFM. "Kami sangat mendukung kegiatan seperti ini, karena media memainkan peran penting dalam membangun kesadaran informasi di masyarakat," ungkapnya.
Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh crew GGTV, yang memberikan wawasan tentang dunia penyiaran dan produksi berita. Para santri diberikan kesempatan untuk berlatih langsung, mulai dari membaca berita, menjadi penyiar radio, hingga pengambilan gambar dan video dengan kamera. Acara ini juga diselingi dengan sesi tanya jawab yang memberi kesempatan bagi santri untuk mendalami lebih lanjut aspek teknis dan operasional media.
Acara diakhiri dengan doa yang dipimpin oleh Ustadzah yang mengharapkan agar kegiatan ini memberikan manfaat yang besar bagi para santri dan dapat membekali mereka untuk menghadapi tantangan di dunia yang semakin dipengaruhi oleh perkembangan media.
.png)

Berita Lainnya
PLN Tembilahan Bersama YBM Serahkan Bantuan Bibit Pinang dan Sayuran ke Desa Pulau Cawan
Bupati Inhil Sambut Kedatangan 365 Jemaah Haji Asal Inhil
Polsek Dumai Barat Amankan Dua Pelaku dan 600 Gram Sabu
Hadiri Kunker Mendagri ke Riau, Bupati : Kampar Siap Laksanakan Arahan
Banjir Pekanbaru, WALHI: Kota Ini Salah Urus
Cair Rp5,8 Miliar, 24 OPD Pemprov Riau Terima TPP
Sembako Masih Mahal, Anggota DPRD Desak Pemko Pekanbaru Gelar Operasi Pasar
Polemik Golkar Inhu Masuki Babak Baru, Syamsuar Tunjuk Caretaker
Hujan Lebat di Bengkalis Padamkan Karhutla
Desa Sialang Panjang Gelar Musrenbangdes dan Rembuk Stunting
Pekanbaru Keluar dari Zona Merah
Gubernur Syamsuar Ajak PT PHR Berkolaborasi dengan Mitra di Riau untuk Tingkatkan Produksi