Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Wakil Bupati Pelalawan Terima EFT Award 2025 Dalam Konferensi Nasional Pendanaan Ekologis VI
PELALAWAN,INDOVIZKA.COM-Wakil Bupati Pelalawan Husni Tamrin menghadiri dan menerima langsung penghargaan Ecological Fiscal Transfer (EFT) Award 2025 dalam ajang Konferensi Nasional Pendanaan Ekologis VI. Selasa(5/8/2025),di Hotel Aryaduta, Jakarta.Penghargaan ini diberikan kepada Kabupaten Pelalawan sebagai bentuk apresiasi atas komitmen dan capaian daerah dalam menerapkan serta merencanakan kebijakan Ecological Fiscal Transfer (EFT), skema insentif fiskal berbasis ekologi yang mendorong pembangunan berkelanjutan.
Acara yang diselenggarakan oleh Koalisi Masyarakat Sipil untuk Pendanaan Ekologis (KMS-PE) ini dihadiri oleh sejumlah kepala daerah serta pejabat tinggi pemerintah pusat, termasuk Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Diaz Hendropriyono, dan Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya Sugiarto, Ph.D.
Wakil Bupati Husni Tamrin menyampaikan bahwa penghargaan ini merupakan bentuk pengakuan terhadap langkah Kabupaten Pelalawan yang konsisten membangun daerah dengan pendekatan ekologi.
"EFT menjadi instrumen penting yang mendorong keberlanjutan lingkungan melalui kebijakan fiskal daerah. Kami bersyukur atas apresiasi ini dan menjadikannya motivasi untuk terus melestarikan lingkungan sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat." ujar Husni Tamrin.
Konferensi yang mengangkat tema “Menapak Paradigma Baru: Inovasi dan Integritas untuk Pendanaan Hijau yang Transformatif” ini juga dihadiri oleh perwakilan dari Kementerian Keuangan, Kementerian Dalam Negeri, KLHK, lembaga donor, organisasi masyarakat sipil, dan mitra pembangunan internasional.
EFT Award sendiri merupakan bentuk penghargaan kepada pemerintah daerah yang telah mengadopsi pendekatan ekologis dalam pengelolaan anggaran. Skema ini dinilai efektif dalam memberikan insentif fiskal berbasis kinerja lingkungan dan mendorong daerah untuk lebih peduli terhadap kelestarian alam.
.png)

Berita Lainnya
Jalin Silahturahmi, PWI Pelalawan Terima Tantangan PGRI
Kaget, Guru di Inhil Bertemu dengan 2 Ekor Harimau
Malam ke-10 Ramadan, Polisi Pekanbaru Kembali Bubarkan Pengunjung Tempat Keramaian
PTPN V Bantu Dana Perbaikan Jalan Desa Pendalian, Masyarakat: Seperti Air di Padang Pasir
KPU Rohul Kekurangan Surat Suara PSU di Kawasan Torganda
Santunan Kematian Rp 42 Juta, Bukti Nyata Pentingnya BPJS Ketenagakerjaan bagi Buruh Tani dan Pekerja Informal di kabupaten Indragiri Hilir.
Bawaslu dan PWI Meranti Umumkan Pemenang Lomba Video Pilkada Meranti
Pelunasan Haji 2025 Dimulai, 189 Jemaah Riau Lunasi Biaya di Hari Pertama
Istana Warning Panglima TNI dan Kapolri soal Sengketa Lahan Gondai Pelalawan
Gara-gara Proyek IPAL, Mobil Damkar Sulit Capai Titik Kebakaran
Ketua DPRD Kampar Ungkap Ada Sekolah Terancam Rubuh di Pulau Tinggi
Kepala DLHK Pekanbaru Didesak Usut Kabar THL Fiktif