Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Hati-hati! Bebek Caper Pesonna Hotel Pekanbaru Bisa Bikin Laper
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Olahan bebek selalu menjadi primadona untuk memanjakan lidah masyarakat Indonesia sejak dulu kala. Dari yang diolah dengan cara digoreng maupun dibakar, kelezatan olahan daging bebek selalu saja membuat selera makan semakin bertambah.
Bebek Caper (Cocok Saat Laper) dari Pesonna Hotel Pekanbaru juga siap memanjakan lidah para pencinta daging bebek.
Bebek yang digoreng utuh serta diolah dengan bumbu rahasia membuat perasaan caper berubah menjadi laper.
"Potongan bebek utuh, diolah dengan bumbu spesial dan sudah lengkap ditemani dengan tahu dan tempe goreng. Aneka sambal dan lalapan juga sudah termasuk nasi satu bakul dan satu pitcher ice tea," cakap General Manager Pesonna Hotel Pekanbaru, Agus Juharto, Sabtu (9/1/2021).
Selanjutnya karena porsi yang cukup besar, Bebek Caper ini bisa untuk dinikmati bersama keluarga atau teman yang berjumlah empat atau sampai lima orang.
Selanjutnya pria yang akrab disapa Toto ini juga mengatakan para tamu ataupun pengunjung Pesonna Hotel Pekanbaru tidak perlu khawatir dengan tingkat higienis dan kehalalan seluruh makanan serta minuman yang ada di Pesonna Hotel Pekanbaru.
Karena seluruh makanan di Pesonna Hotel Pekanbaru sudah mendapatkan sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI), terlebih lagi hotel yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman ini juga memiliki tagline “Lifestyle & Halal Concept”.
"Untuk satu porsi Bebek Caper dibandrol dengan harga Rp165.000, dan untuk pemesanan sendiri dilakukan H-1 sebelum penyajian. Bebek Caper ini juga bisa dinikmati 4-5 orang," pungkasnya.
.png)

Berita Lainnya
Ketua Fraksi PPP Sambangi Tokoh Senior dan PPP Kampar, Ini Harapan Yurmailis Saruji
Wakil Ketua PA Tembilahan Pimpin Rapat Koordinasi dengan Kesekretariatan PA
Kunjungi Kementrian PUPR, Bupati Meranti Minta Pemerintah Pusat Bangunkan Jalan dan Jembatan
Ternyata Sampah di Pelalawan Berpotensi Hasilkan Gas untuk Kebutuhan Rumah Tangga
44 Warga Tambusai Utara Terpapar Covid-19, Namun Satgas Masih Temukan Kerumunan Tak Pakai Masker
BEM-DPM Unilak Salurkan Bantuan Sembako untuk Yatim Piatu
Tawuran telan korban, Wali Kota Tangerang keluarkan instruksi
PWI Provinsi Riau Terbitkan Buku Putih Khusus Wartawan Kompeten
HPN dan Bulan K3 2022, PWI Inhil Gelar Lomba Menulis untuk Wartawan dan Karyawan Perusahaan
Dua Pejabat Pemprov Riau Mengundurkan Diri, Begini Respon Pj Sekdaprov
Tak Tahu Jalan, Toyota Kijang Terjebak di Kolam Senam RTH Tunjuk Ajar Pekanbaru
Ada Intimidasi Saksi Kasus Dana Rutin Bappeda Siak, Alasan Kejati Tahan Yan Prana