Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Pungut Zakat Profesi, Pekanbaru Bakal Jadi Model Program Cinta Zakat
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Republik Indonesia (RI) menilai Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru sangat bagus dalam mengelola zakat profesi pengawas negeri Sipil (PNS).
"Sekitar dua pekan lalu, saya menerima ketua Baznas, sekretaris dan bendahara. Beliau menjadikan Pekanbaru sebagai model untuk gerakan di bulan Ramadan yaitu Cinta Zakat," kata Walikota Pekanbaru Dr Firdaus MT, Senin (22/3/2021).
Kata Walikota, Pekanbaru dijadikan model lantaran keberanian kepala daerah untuk mengambil sebuah kebijakan. Laporan yang sampai ke Baznas RI bahwa Pekanbaru bagus dalam pengelolaan zakat.
"Pengelolaan itu adalah pada zakat profesi bagi para PNS Pemko Pekanbaru. Ada gerakan menolak pada awalnya," ungkap Walikota.
Lanjutnya, mengambil contoh pengumpulan zakat prosesi dari Pemko Pekanbaru, maka Baznas RI akan memulai Program Cinta Zakat. "Program ini akan dimulai pada bulan Ramadan dengan payung hukumnya Peraturan Presiden (Perpres)," jelasnya.
Sebelumnya, Ketua Baznas RI Noor Achmad menemui Walikota Pekanbaru Firdaus di Gedung Utama Kompleks Perkantoran Tenayan Raya, pada 8 Maret lalu. Ia menilai pengumpulan zakat cukup baik karena ada sinergi dengan Pemko Pekanbaru.
"Pengumpulan zakat bagi para ASN tidak ada sistem pemaksaan. Sebagai kepala daerah, tugas saya hanya menyosialisasikan dan mengingatkan kewajiban zakat," jelasnya.
.png)

Berita Lainnya
Pengedar Sabu di Belilas Diringkus Polsek Seberida, Uang Rp10 Juta Ikut Diamankan
Jalin Kerjasama, Pengurus Rumah Yatim Silaturahmi dengan Ketua PWI-SMSI Riau
Hari Pertama Dilaksanakan, Bapenda Riau Catat 2.240 Kendaraan Manfaatkan Program Pemutihan Pajak
Roni: Pemko Terlalu Fokus ke Pembangunan Perkantoran Tenayan
Isi Akhir Pekan, Bupati Inhil Gowes Bersama Unsur Forkopimda
PKB Inhil Sambut Kunjungan Silaturahmi Polres Inhil
Menang Pilkada, Bagus Santoso Silaturahmi dengan 3 Mantan Bupati, Ini Petuahnya
Tahun Ini, 52 CPNS Golongan II di Meranti Akan Ikuti Latsar
Pekanbaru Tampak Berkabut, BMKG Sebut Bukan Asap
PWI Kampar Silaturrahmi dan Audiensi dengan Kalapas Kelas IIA Bangkinang
Kelompok Vespa Gembel dari Pekanbaru Diusir Satpol PP
Dewan Minta Pemko Pekanbaru Tarik Pajak Air Permukaan