Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Polisi Gerebek Tempat Penginapan di Pekanbaru, Puluhan Muda-Mudi Lari Kocar Kacir
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Tim Bono Ditsamapta Polda Riau menggelar razia di beberapa tempat penginapan yang ada di Kota Pekanbaru. Kegiatan berlangsung pada Senin (10/5/2021) mulai pukul 00.00 WIB hingga 03.00 WIB dini hari.
Ada 3 tempat penginapan yang dirazia oleh polisi, yaitu The Baliview Luxury Villas di Jalan Putri Indah, Citismart Hotel Bandara di Jalan Kaharuddin Nasution, dan Emerald Hotel di Jalan Kaharuddin Nasution.
Dari pantauan INDOVIZKA.com di lapangan, puluhan muda - mudi yang sedang menginap di Emerald Hotel lari kocar kacir setelah melihat kedatangan petugas.
Tidak ingin buruannya lolos, petugas kepolisian langsung bergegas mengejar satu persatu muda-mudi yang berusaha kabur saat menginap di Emerald Hotel.
Sebanyak 27 laki-laki dan 15 perempuan yang diamankan oleh petugas kepolisian di Emerald Hotel. Diantaranya ada 10 perempuan yang melakukan open BO dan 5 perempuan lainnya menginap bersama pasangannya.
"Saat melihat kedatangan kami, mereka lari kocar kacir untuk melarikan diri. Namun berhasil kita tangkap semua," ucap Danton I Kompi I Ditsamapta Polda Riau, Ipda Muhammad Fatyo.
Sementara itu, untuk di tempat penginapan The Baliview Luxury Villas, petugas mengamankan 9 muda mudi yang sedang menginap. Pengunjung The Baliview yang diamankan sedang melakukan pesta minuman keras.
Untuk tempat penginapan di Citismart Hotel Bandara, petugas hanya berhasil mengamankan 1 orang laki-laki dan 1 orang perempuan.
"Kami juga berhasil menyita barang bukti berupa alat kontrasepsi dari tempat penginapan tersebut. Tindakan yang kita lakukan yaitu mendata muda mudi yang diamankan dan menyuruh membuat surat pernyataan agar mereka tidak melakukan perbuatan yang sama lagi," jelasnya.
.png)

Berita Lainnya
CAT SKB CPNS Pemprov Riau Digelar Setelah Ujian Sekolah Kedinasan
Raja Isyam Azwar Resmi Deklarasikan Diri Calon Ketua PWI Riau Periode 2023-2028
Sudah berbulan-bulan, Izin Lab Biomolekuler RSD Madani untuk Test Swab Covid-19 Tak Juga Keluar
Warga Bagan Laguh Pelalawan Tangkap Ular Sepanjang 5 Meter
Tim Gabungan Halau Dua Ekor Gajah Masuk Perkampungan Warga Pangkalan Kerinci
Gubri Sampaikan Permasalahan Pembangunan di Pulau Sumatera Saat Bertemu Wamendagri
Sempat 'Ternoda' Ulah Pegawai Tilap Uang Nasabah, Gubri Ajak Semua Pihak Jaga dan Kawal BRK Syariah
Harga Cabai di Rohul Makin Pedas Jelang Natal Dan Tahun Baru
Dipercaya Jadi Plt Kadis Kominfo Kampar yang Baru, Yuricho Efril Siap Jaga Kepercayaan Bupati
Ini Cara Unik Novotel Pekanbaru Peringati Hari Bumi
Komunitas Pekanbaru Kota Bertuah Bagikan Mushaf Al-Quran di Masjid Raya Al Khairat
Kades Air Hitam Pimpin Langsung Pemusnahan Sawit Berumur Dibawah 5 Tahun Didalam Kawasan TNTN