Dikabarkan Mualaf, Ini Kata Hotman Paris

Hotman Paris Berada Di Belakang Jemaah Yang Sedang Sholat.

INDOVIZKA.COM - Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea turut melayat ke rumah duka KH Shalahuddin Wahid (Gus Sholah) di Pesantren Tebu Ireng, Jombang, Jawa Timur. Yang menjadi viral ketika Hotman duduk di barisan paling belakang, saat para jemaah sedang sholat. 

Alhasil, netizen pun banyak yang bertanya. Apakah Hotman berpindah keyakinan alias pindah agama? Apa kata Hotman?

"Saya tidak berpindah agama, tapi saya berteman dengan kiyai, santri dan cinta Pondok Pesantren Tebu Ireng," ujar Hotman.

Hotman menjelaskan keberadannya di tengah-tengah orang yang sedang sholat, karena memang diminta untuk masuk dan duduk.

"Hotman sudah mau ke luar ruangan, tapi oleh para kiai disuruh duduk dan makan," katanya lagi.

Hotman mengaku bahwa hubungannya dengan Gus Sholah memang dekat. Itu karena ia mendapatkan gelar Gus dari Gus Sholah.

"Sejak awal pertemuan akrab, karena Hotman sudah pernah diundang Tebu Ireng dan dikasih gelar Gus oleh Gus Sholah pada tahun 2019," ucap dia.






[Ikuti Indovizka.com Melalui Sosial Media]


Tulis Komentar