Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
BPOM Inhil Gerak Cepat Lakukan Pemeriksaan Usai Siswa-Siswi SD 005 Desa Pungkat Keracunan Makanan
INDOVIZKA.COM, - Terkait peristiwa di SD 005 Desa Pungkat, yang dimana 18 siswa-siswi mengalami keracunan makanan, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Kabupeten Indragiri Hilir bergerak cepat lakukan pemeriksaan serta mengambil sampel sisa makanan untuk dilakukan penelitian lebih lanjut.
Dimana diketahui peristiwa tersebut terjadi pada Senin 12 September 2022 dimana siswa siswi SD 005 Desa Pungkat, membeli jajanan di lingkungan sekolah. Namun tidak berselang lama belasan siswa siswi mengalami gejala mual-mual, pusing.
"Kami dari tim BPOM Kabupaten Inhil telah terjun langsung ke lokasi peristiwa tersebut dan telah melakukan beberapa tindakan seperti melakukan Investigasi kepada siswa-siswi serta orang tua, mengambil sisa makanan yang telah dikonsumsi untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut di laboratorium Balai BPOM Pekanbaru, Riau," jelas Kepala Loka BPOM Inhil Emi Amalia saat dikonfirmasi awak media via seluler, Selasa (13/9/22).
Kepala Loka BPOM Inhil Emi Amalia menuturkan pihak telah melakukan koordinasi dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Inhil terkait dengan peristiwa yang terjadi di SD 005 Desa Pungkat.
"Kami juga telah berkoordinasi dengan pihak Dinas Kesehatan Inhil. Untuk jajanan ini sendiri setelah dilakukan pemeriksaan sudah "di labeli" izin edar. Jadi untuk perkembangan selanjutnya kita tunggu hasil dari laboratorium. Karena proses ini akan memakan waktu yang lama sebab ini berbeda dengan pengecekan pada umumnya," ucapnya.
Terakhir, ia mengajak kepada seluruh orang tua dan para guru untuk terus memantau anak-anak saat membeli makan serta memperhatikan kebersihannya agar kedepannya peristiwa ini tidak terjadi kembali.
"Kami juga telah memberikan himbauan serta mengajak kepada seluruh orang tua dan guru bersama-sama memantau anak-anak kita saat membeli jajana serta memperhatikan betul kebersihannya supaya kedepannya peristiwa ini tidak terjadi kembali," himbaunya.
Berita Lainnya
Kecelakaan Beruntun di Pekanbaru, Tiga Mobil Rusak Parah
Kecelakaan di Tol Pekanbaru-Dumai, Satu Penumpang Meninggal Dunia
Bocah di Inhil Nyaris Tewas Dibelit Ular Besar
4 Hari Terombang-ambing, Seorang Nelayan Rohil Ditemukan Selamat
SAR Pekanbaru Turunkan Tim Cari Warga Malaysia Yang Hilang Tenggelam di Perbatasan Laut Indonesia
Riau Kembali Catat 255 Kasus Baru Covid-19
Diterjang Angin Kencang, Rumah Warga di Inhil Hampir Roboh
Banjir Pekanbaru Hari Ini di Jalan Jembatan Siak IV, Pengendara Mobil dan Motor Putar Balik
Warga Inhil Kembali Diterkam Buaya Saat Mandi di Sungai
Korban Meninggal Tanah Longsor di Natuna Bertambah Jadi 46 Orang, 9 Orang Masih Hilang
Gempa Magnitudo 5,4 Guncang Lebak Banten
Tabrak Belakang Truk di Jalan Lintas Duri, Pengendara Scopy Tewas