Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Laksanakan Pelatihan Keagamaan,Ketua Baznas Inhil Berharap Dapat Menambah Nilai Keberkahan Zakat Para Muzaki
INDOVIZKA.COM, - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) melaksanakan pelatihan program bimbingan keagamaan kepada para Mustahik penerima program pelatihan penguatan ekonomi dari keluarga balita gizi buruk, gizi kurang dan stunting di Kantor Baznas Inhil Jalan M Boya, Selasa (11/10).
Ketua Baznas Inhil, H.M. Yunus Hasby, S.Ag, M.Ag. MH dalam sambutannya mengatakan pelatihan ini dalam rangka memberikan pembekalan tata cara dasar-dasar dalam beribadah, agar dapat menjadi bekal di kehidupan sehari-hari.
"Sebanyak 30 orang mustahik yang sudah melaksanakan pelatihan keterampilan kreatif produktif dari program Baznas kembali diberikan pelatihan keagamaan mengenai Tahsin, Thaharah, Wudhu, Tata cara Shalat dan Kifayah," ucapnya.
Ketua Baznas Inhil menambahkan dengan adanya pelatihan ini, nantinya akan menjadi nilai tambah keberkahan uang zakat yang telah dibayarkan oleh para muzaki ke Baznas.
"Selain menambahkan nilai berkah terhadap uang zakat yang dibayarkan para muzaki juga akan menambah pemahaman peserta dalam mengenal Tuhan NYA dan akan menambah semangat melaksanakan ibadahnya," tambahnya.
Ia juga berharap melalui pelatihan ini dapat memberikan manfaat yang baik kepada para mustahik.
"Kita harapkan dengan adanya pelatihan ini yang di berikan kepada para mustahik dapat berguna dan bermanfaat contohnya seperti bisa menjadi imam sholat, dapat menjadi imam sholat jenazah di lingkungan tempat tinggalnya nanti," ujarnya.
Senada dengan itu, Wakil Ketua II Bidang Pendistribusian Pendayagunaan Zakat, H. Subagio, Lc menyampaikan dengan pelatihan dan bimbingan ibadah ini nantinya diharapkan para Mustahik dapat mengungkapkan rasa syukurnya dengan benar sehingga timbul kesadaran bahwa ibadah itu menjadi kebutuhan hidupnya, melebihi kebutuhan akan makan, minum, sandang dan materi lainnya.
"Hal ini kita lakukan agar mereka (Mustahik) mengerti dan lebih memahami arti bersyukur dan tidak lalai atas apa yang telah dimiliki, dan apa yang diberikan melalui program Baznas dari para muzaki," ungkapnya.
Lanjutnya, diharapkan mereka bersemangat untuk mengajak anggota keluarganya senantiasa mensyukuri nikmat dan mengaplikasikan ilmu yang didapat dari pelatihan tersebut.
"Jangan berpuas diri dengan ilmu yang ada, terus mencari dan mencari, membuka jaringan tali silaturahmi dengan siapa pun yang dianggap bisa bekerja sama dalam kebaikan dan perbaikan," pungkasnya.
.png)

Berita Lainnya
Manfaat Ramadan di Tengah Pandemi Corona, MUI: Puasa Dapat Tingkatkan Imun Tubuh
Cara Cegah COVID-19, Suku Talang Mamak Persembahkan Kambing kepada Arwah Leluhur
Panas Ekstrem, Seorang Jamaah Haji dari Dumai Sempat Kena Sengatan Panas Saat Wukuf Arafah
Memperingati Maulid Nabi, PKDP Inhil Meriahkan dengan Gerakan Inhil Seribu Lemang
Ketentuan Puasa Rajab, Niat, Dalil dan Keutamaannya
Jelang Puncak Haji 2022, Tenaga Kesehatan Haji Periksa Kondisi Kesehatan Jemaah Risiko Tinggi
Pekan Depan, 2.290 JCH Asal Riau Mulai Diberangkatkan ke Tanah Suci
Dapat Hidayah Lewat Mimpi, Satu Keluarga di Pekanbaru Jadi Mualaf
95% Biaya Calon Haji Sudah Aman, BSI Jemput Bola Selesaikan Sisa Pelunasan
Tata Cara Shalat Tarawih dan Witir di Rumah Selama Pandemi Corona
Pj.Bupati Inhil Herman Sholat Idul Adha Di Mesjid Jamik Pulau Kijang Reteh
Bupati Inhil Lepas Pawai Ta'aruf MTQ Ke-18 Tingkat Kecamatan Kempas