Lebaran Idul Fitri, Bupati Inhil Berkunjung ke Kediaman Gubri dan Wagubri

HM Wardan berkunjung ke kekediaman Gubri dan Wagubri

PEKANBARU, INDOVIZKA COM- Masih dalam suasana Hari Raya Idul Fitri 1444 H / 2023 Masehi, Bupati Inhil H. M. Wardan berberkesempatan berkunjung ke Kediaman Gubernur Riau (Gubri) H. Syamsuar dan Wakil Gubernur Riau (Wagubri) Brigjen  TNI (Purn) H. Edy Natar Nasution di Kediaman Rumah Dinas Gubri dan Wagubri di Pekanbaru, Ahad ( 23/04/2023 )

Sebagaimana diketahui, Halal Bi Halal Hari Raya Idul Fitri yang dilaksanakan Gubri dan Wagubri dilaksanakan selama 2 hari, yang dimulai setelah shalat Idul Fitri sampai dengan hari Ahad pukul 20.00 malam.

Bupati Inhil H. M. Wardan hadir bersama Istri serta turut hadir juga Asisten I, II, dan III Setda Inhil, serta beberapa Pimpinan OPD dan Camat beserta keluarga.

Kedatangan Bupati H. M. Wardan disambut langsung oleh Gubri H. Syamsuar, begitu juga dengan Wagubri H. Edy Natar Nasution. Momentum hari raya idul fitri ini merupakan wadah silaturahmi serta komunikasi yang baik dan harus terus terjalin antara sesama.

"Alhamdulillah Hari Raya Idul Fitri Tahun ini kita bisa saling kunjung-mengunjungi dan maaf-memaafkan tanpa dibatasi jarak seperti 3 tahun belakangan saat dimasa pandemi. Ini merupakan Rahmat Allah SWT yang harus kita syukuri dan semoga Negeri kita ini selalu di dilindungi oleh Nya," tutur Bupati.

Pada kesempatan itu, Bupati bersama Rombongan juga berkunjung ke kekediaman Tokoh masyarakat Riau H. Rusli Zainal.






[Ikuti Indovizka.com Melalui Sosial Media]


Tulis Komentar