Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Pemprov Riau Segera Perbaiki Venue Jelang Porwil XI Sumatera
INDOVIZKA.COM - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau telah mendapatkan Surat Keputusan (SK) penetapan Riau sebagai tuan rumah Porwil XI Sumatera dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) pusat.
Selanjutnya, Pemprov Riau akan melakukan persiapan untuk mensukseskan Porwil XI Sumatera, yang diagendakan pada November 2023 mendatang.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Riau, Boby Rachmat mengatakan, pihaknya akan segera berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Kawasan Pemukiman Pertanahan (PUPR-PKPP) Riau dalam mempersiapkan venue untuk Porwil.
"SK penunjukan Riau sebagai tuan rumah Porwil kan sudah kita terima. Kita akan koordinasi dengan PUPR terkait perbaikan-perbaikan venue," kata Boby, Ahad (30/4/23).
Boby mengatakan, perbaikan venue untuk pertandingan Porwil XI Sumatera hanya perbaikan ringan, karena sebelumnya Dinas PUPR-PKPP Riau juga telah melakukan perbaikan beberapa venue yang ada di Pekanbaru.
"Jadi venue yang belum selesai diperbaiki tahun lalu, nanti akan diperbaiki oleh PUPR. Kita juga sedang menunggu rekomendasi dari TD masing-masing cabang olahraga apa yang perlu ditambah," tukasnya.
Untuk diketahui, Porwil XI Sumatera sendiri terdapat 10 Cabor yang akan dipertandingkan. Namun dari 10 cabor, 2 cabor yakni Kempo dan Taekwondo masih menunggu persetujuan dari rapat koordinasi nasional KONI pusat.
Sedangkan 8 cabor yang sudah keluar SK-nya itu diantaranya, Atletik, Voli, Takraw, Renang, Sepakbola, Catur, Panjat Tebing dan Panahan.
.png)

Berita Lainnya
Buka Kejurprov Forki Riau 2022, Gubri Ingin Wasit Karate Riau Bisa Unjuk Gigi di Kejuaraan AKF
HM Yunus Siap Berkomitmen Majukan Olahraga Inhil
Liga Futsal Inhil 2023 Sukses Digelar, SMPN 1 Tembilahan Hulu Juara
Pelatih Futsal Bonsu Hasibuan Meninggal Dunia
Tunggal Putri dan Ganda Putra Cabor Bulu Tangkis Kampar Lolos Final di POPDA Riau XVI di Pekanbaru
PSBS Kampar Keok Dikandang Sendiri Lawan Pekanbaru United 2-1
Sirkuit Formula E Akan Diumumkan Rabu Esok
Wakil Presiden Federasi Sepak Bola Korea Selatan Jadi Pelatih Baru Timnas Malaysia
Turnamen Volly Ball Putri Tapung Keok di Kampar Kiri, Putra Masuk Final
Membanggakan Dua Orang Putra Seribu Parit Tembus 8 Besar Bulutangkis Piala Presiden 2022
Race 1 WSBK Mandalika Ditunda, Jadwal Lengkap untuk Ahad 21 November
Rahmad Tulloh Raih Perunggu di Ajang Asian Youth Para Games 2021 Bahrain