Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Pemprov Riau Segera Perbaiki Venue Jelang Porwil XI Sumatera
INDOVIZKA.COM - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau telah mendapatkan Surat Keputusan (SK) penetapan Riau sebagai tuan rumah Porwil XI Sumatera dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) pusat.
Selanjutnya, Pemprov Riau akan melakukan persiapan untuk mensukseskan Porwil XI Sumatera, yang diagendakan pada November 2023 mendatang.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Riau, Boby Rachmat mengatakan, pihaknya akan segera berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Kawasan Pemukiman Pertanahan (PUPR-PKPP) Riau dalam mempersiapkan venue untuk Porwil.
"SK penunjukan Riau sebagai tuan rumah Porwil kan sudah kita terima. Kita akan koordinasi dengan PUPR terkait perbaikan-perbaikan venue," kata Boby, Ahad (30/4/23).
Boby mengatakan, perbaikan venue untuk pertandingan Porwil XI Sumatera hanya perbaikan ringan, karena sebelumnya Dinas PUPR-PKPP Riau juga telah melakukan perbaikan beberapa venue yang ada di Pekanbaru.
"Jadi venue yang belum selesai diperbaiki tahun lalu, nanti akan diperbaiki oleh PUPR. Kita juga sedang menunggu rekomendasi dari TD masing-masing cabang olahraga apa yang perlu ditambah," tukasnya.
Untuk diketahui, Porwil XI Sumatera sendiri terdapat 10 Cabor yang akan dipertandingkan. Namun dari 10 cabor, 2 cabor yakni Kempo dan Taekwondo masih menunggu persetujuan dari rapat koordinasi nasional KONI pusat.
Sedangkan 8 cabor yang sudah keluar SK-nya itu diantaranya, Atletik, Voli, Takraw, Renang, Sepakbola, Catur, Panjat Tebing dan Panahan.
Berita Lainnya
Euro 2024, Spanyol Diprediksi Menang Lawan Italia
Pertandingan Timor Leste Vs Indonesia Bakal Digelar di Gianyar Bali
Rizky Ridho Mantap Pilih Persija
Tim U-14 Meranti vs Inhil Jadi Penentu Bisa Lolos ke Semi Final Piala Gubri
Pj Bupati Inhil Herman Lepas 93 Atlit Kontingen Popda Ke XVI Di Provinsi Riau Tahun 2024
Kepala SMAN Olahraga Lepas 14 Siswa Tanding ke Tingkat Nasional
Atlit Kampar Mendunia, Bupati Catur Diberi Penghargaan Tokoh Pembina Olahraga
Dispora Riau Taja Turnamen Tenis Meja Terbuka, 500 Peserta Mendaftar Diri
Piala AFF 2020, Gol Pratama Arhan dan Witan Sulaeman Jadi Kandidat Gol Terbaik
Jadwal Bulu Tangkis All England 2022 dan Hasil Undian 15 Wakil Indonesia
IKASI Riau Bertekad Pertahankan Juara Umum Dalam PON 2024
Jika Melatih Timnas Indonesia, Gaji Shin Tae-yong Hampir Sama dengan Luis Milla