Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Bawaslu Pekanbaru Beri Catatan Hasil Pleno DPSHP KPU
INDOVIZKA.COM - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Pekanbaru memberi beberapa catatan atas hasil rapat pleno Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) tingkat Kota Pekanbaru, Kamis (11/05/2023) malam.
Diketahui, hasil pleno yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pekanbaru itu ada 3.714 warga Pekanbaru yang dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) sebagai pemilih. Namun ada tambahan pemilih baru sekitar 6 ribu orang.
Itu disampaikan Koordinator Divisi Pencegahan, Parmas dan Humas Bawaslu Pekanbaru, Rizqi Abadi. Ia menyebut selain menyoroti banyaknya pemilih TMS, Bawaslu juga mempertanyakan tentang banyaknya pemilih baru.
"TMS ada yang meninggal, ganda, di bawah umur, pindah domisili, TNI, Polri, serta salah penempatan TPS," kata Rizqi, Jumat (12/5/2023).
Mengenai penambahan pemilih baru, Bawaslu bertanya apakah murni karna tanggapan masyarakat.
"KPU menjawab bahwa sekitar enam ribu (pemilih baru) merupakan pemilih yang tercecer karena di TMS-kan salah penempatan TPS. Saat penyusunan DPS kemudian di DPSHP dijadikan pemilih baru," jelasnya.
Dalam rapat pleno tersebut, lanjut Rizqi, Bawaslu juga menyampaikan masih ada pemilih salah penempatan TPS dan yang meninggal dunia namun ada dalam DPSHP. Bawaslu meminta KPU agar saat penyusunan DPSHP akhir agar dapat lebih mencermati dan memperbaiki data.
.png)

Berita Lainnya
Marzuki Alie Ungkap Hanya di Demokrat Kader Berani Bully Senior
Ketua Syuro PKB Riau Doakan Pasangan Hafit Syukri - Erizal Menang Pada Pilkada Rohul
Terima SK Dukungan PKB, Zukri-Nasarudin Bertekad Menangkan Pilkada Pelelawan
PKB Inhil Perkuat Kader Hingga ke Akar Rumput
Golkar Inhil Bocorkan Nama Caleg Dapil IV, HKR Turun Gunung
Ini Hasil Polling CAKAPLAH.com 2 Tahun Kepemimpinan Syamsuar-Edy Natar Memimpin Riau
Jika SK Munas Riau habis, Yorrys sebut Golkar bisa kompromi
AHY Tegaskan Tidak Ada Dualisme Kepemimpinan di Tubuh Demokrat
Wahid – SF Haryanto Unggul Sementara Atas Dua Kandidat Lain di Kampar Berdasarkan Survei Indopol
Silaturahmi Politik: DPW PPP Riau Temui Kesbangpol, Siap Bersinergi Bangun Riau
Mantan Bupati Inhu Ambil Formulir Pendaftaran Balon Gubri ke PDIP dan PKB
Pilkada saat Corona Ancam Partisipasi Memilih, KPU Perlu Terobosan