Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Kapal Bermuatan Pasir Tenggelam di Perairan Mandah Inhil
INHIL, INDOVIZKA. COM- Sebuah kapal KM Maulana I yang membawa pasir, tenggelam di perairan Kuala, Kecamatan Mandah, Kabupaten Inhil, Senin (4/9/2023) sekitar pukul 15:30 Wib.
Empat orang penumpang (nahkoda dan ABK), Raja Marsakhah, Samsuri, Toliardi, dan Alek selamat dari peristiwa itu.
"Kapal mulanya berlayar dari Pekan Tua menuju Sei Guntung Kecamatan Kateman. Di Perairan Kuala Mandah, mesin kapal tiba-tiba mati mendadak sehingga air laut masuk lewat dinding kapal," kata Kapolres Inhil AKBP Norhayat melalui Kapolsek Mandah AKP Ronny Reduansyah, saat dikonfirmasi.
Nahkoda dan ABK masuk ke kamar mesin untuk membuang air secara manual dengan ember.
"Namun dalam waktu singkat air semakin banyak, sehingga mereka keluar dari kamar mesin untuk menyelamatkan diri," paparnya.
10 menit menit kemudian kapal tenggelam, nahkoda dan ABK bertahan di atas atap kapal. Mereka mengampung di laut selama 20 menit.
"Mereka diselamatkan oleh sebuah Speedboat SB Kendedes 02. Semuanya sudah dibawa ke Pelabuhan Sembuang Mandah. Tidak ada korban jiwa," pungkasnya.
Berita Lainnya
Polda Riau Segera Tingkatkan Kasus SPPD Fiktif di DPRD Rohil ke Penyidikan
DPO, Tersangka Kredit Fiktif di BRI Ujung Batu Bakal Disidang In Absentia
Pemuda Pancasila Turun Aksi Angkut Sampah di Pekanbaru
Ada Jejak Harimau di Areal Kerja PT Gandahera Hendana, BKSDA Riau: Masyarakat Tidak Perlu Resah
Heboh Surat Instruksi Jelang PSU Pilkada Rohul, Ini Penjelasan PT Torganda
Dihadiri Pj Bupati, Warga Kempas Gelar Grebek Suro Sambut Tahun Baru Islam
Walikota Buka MTQ Pekanbaru ke-53 di Islamic Center, Panitia Diminta Waspada
Cagubri Abdul Wahid Berkomitmen Perhatikan Kesejahteraan Guru Madrasah
Mantan Kasat Lantas Jabat Kapolda Riau
Rugikan Negara Rp1,8 Miliar, Ini Modus Korupsi yang Dilakukan Yan Prana
Bupati Zukri Terkejut 50 Unit Mobil Dinas Dipinjampakaikan ke Instansi Vertikal
Banser Kecamatan Pulau Burung Ikuti Diklat Terpadu Dasar