Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Rapat Paripurna DPRD Riau
Gubernur dan Wakil Gubernur Riau Sampaikan Komitmen Visi Misi di Hadapan Anggota DPRD Riau
PEKANBARU, INDOVIZKA.COM - Ketua DPRD Riau, Kaderismanto, didampingi oleh Wakil Ketua, Parisman Ihwan dan Budiman Lubis memimpon langsung rapat paripurna penyampaian pidato perdana Gubernur Riau, Abdul Wahid atas komitmennya merealisasikan visi dan misi yang telah dijanjikan selama masa kampanye
Rapat paripurna ini digelar pada, Senin (3/3/2025) di gedung DPRD Riau dan dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi daerah, termasuk Wakil Gubernur Riau, Sf Hariyanto, serta perwakilan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda)
Beberapa poin penting yang disampaikan meliputi peningkatan kualitas pendidikan, pembangunan infrastruktur, serta peningkatan kesejahteraan masyarakat Riau.
"Kami berkomitmen untuk membawa Riau menuju kemajuan yang lebih baik. Pendidikan yang berkualitas, infrastruktur yang memadai, dan kesejahteraan rakyat yang merata adalah prioritas utama kami," tegas Abdul Wahid.
Ketua DPRD Riau, Kaderismanto, menyampaikan harapannya agar sinergi antara eksekutif dan legislatif dapat terjalin dengan baik. Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara kedua pihak untuk mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Riau.
"Ini sebagai langkah awal untuk bersinergi antara eksekutif dan legislatif. Kami berharap apa yang disampaikan oleh Gubernur Abdul Wahid dapat direalisasikan dengan baik demi kemajuan Riau ke depannya," ujar Kaderismanto.
Kaderismanto mengapresiasi pidato perdana Gubernur Abdul Wahid yang dinilainya penuh dengan komitmen dan janji-janji konkret kepada masyarakat. "Apa yang disampaikan Gubernur baru kita, Abdul Wahid, adalah janji yang akan direalisasikan kepada masyarakat. Kami berharap semua yang dijanjikan dapat terwujud," ungkapanya. (Adv)
.png)

Berita Lainnya
Komisi II DPRD Desak Diskes Kampar Berikan Pelayanan Terbaik Antisipasi Covid-19
Pertanyakan Soal Tanggul, Masyarakat Tempuling Datangi Kantor DPRD Inhil
Sekretariat DPRD Pekanbaru Suguhkan Aneka Jajanan Tradisional Gratis di Pondok Senyum
Reses H Dani M Nursalam di Pulau Palas, Masyarakat Usulkan Pembangunan Tanggul Sepanjang 20 KM
Selain Pembahasan RAPBD TA 2022, Anggota DPRD Kampar Gelar Hering dengan SKPD
Tujuh Fraksi Sampaikan Pandangan Umum terhadap LKPJ Bupati Bengkalis TA 2024
M. Arsya Fadillah Harap Semua Pihak Dapat Memajukan Desa Serta Kelurahan
Jelang PPDB SMA/SMK, DPRD Riau Ingatkan Disdik Soal Web Eror hingga Peta Zonasi
Dewan PKB Inhil Serahkan Bilik Sterilisasi untuk Mandah
Ketua DPRD Inhil Gelar Open House di Kediaman
Galian C Ilegal di Kabupaten Bengkalis, Komisi II Cari Solusi ke ESDM Provinsi Riau
Buronan KPU Harun Masiku Diduga Lintasi Negara Jalur Tak Resmi