Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Hj Irianti Resmi Dilantik sebagai Ketua Persani Inhil
INDOVIZKA.COM- Pengurus Persatuan Senam Indonesia (Persani) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) yang diketuai Hj Irianti Kusdiningsih, MH, MH resmi dilantik dan dikukuhkan, Selasa (22/12/2020).
Pelantikan Pengurus Persani yang dilaksanakan di Gedung Puri Cendana Tembilahan ini dihadiri oleh Bupati Inhil yang diwakili Asisiten I H Tantowi Jauhari, Wakil Ketua dan Sekretaris Persani Provinsi Riau, Ketua KONI Inhil dan seluruh Pengurus Pengcab Olahraga di Inhil.
Bupati Inhil yang diwakili Asisten II Setda Inhil H Tantawi Jauhari mengapresiasi dan menyambut baik terbentuknya Persani Inhil sebagai wadah untuk memberikan ruang kepada generasi muda Inhil yang memiliki potensi khusus di cabang olahraga senam.
"Persani menjadi wadah pembinaan dan penyaluran minat dan bakat bagi atlit muda yang memiliki potensi untuk melahirkan atlit-atlit di cabang senam. Atas nama Pemerintah Daerah menyambut baik terbentuknya pengurus Persani Inhil, semoga menjadi amal ibadah atas waktu yang diluangkan bagi pengurus untuk kemajuan olahraga senam di Inhil," harapnya.
Sementara itu, Ketua Umum Persani Riau melalui Wakil Ketua Dr Hendro Ekwarso,M.Si mengatakan, Persani Inhil diharapkan segera melakukan konsolidasi, menyusun recana kerja serta melakukan pembinaan.
Terbentuknya Pengurus Persani Inhil, dikatakannya juga, merupakan yang ketiga dibentuk setelah pengurus Pekanbaru dan Kuansing.
Oleh karenanya, Ia berharap InhIl mampu berkontribusi melahirkan atlit-atlit senam yang energik, berbakat dan berprestasi untuk Riau, baik di tingkat nasional maupun internasional.
"Potensi senam itu ada di Inhil, karena saya melihat kondisi dan sutiasi sosial masyarakat dan alam yang ada di Inhil memungkinkan untuk itu," katanya.
Menurutnya, pembinaan senam ini tidak akan begitu sulit, karena potensi yang bisa dibentuk itu bisa dimulai dari level di tingkat Sekolah Dasar (SD).
"Saya yakin Inhil ini bisa melahirkan atlit-atlit senam yang berprestasi. Kalau Ketua Persani Inhil bilang target 3 Medali Emas di Porprov Riau di Kuansing nanti, saya yakin bisa lebih dari target itu," harapnya.
Apalagi diketahui olahraga Senam merupakan salah satu Cabor yang banyak menyediakan medali di setiap even, dan senam ini menjadi salah satu cabor unggulan di Riau.
Sementara Ketua Persani Inhil , Hj Irianti dalam waktu dekat ini menyiapkan beberapa program yang akan mereka laksanakan terutama menyongsong Kabupaten Kuansing sebagai tuan rumah Porprov 2021 mendatang.
Selanjutnya kepada seluruh pengurus Persani Inhil, Hj Irianti berharap agar dapat menyatukan semangat dan bersatu memajukan Persani Inhil.
"Mari Kita laksanakan dan kita jalankan program- program yang akan kita rancang bersama, demi kemajuan olahraga Senam di Inhil," ujarnya.(san).
.png)

Berita Lainnya
29 Pemain Garuda Dipanggil TC Jelang Indonesia vs Malaysia di AFF U-23
Ini Agenda Timnas Indonesia Sepak Bola dan Futsal Tahun 2020
Ini Jadwal Semifinal Piala AFF 2020 Indonesia vs Singapura
Sumbangan Mengalir ke Bocah SD Juara I Lomba Lari yang Nangis Tanpa Hadiah
Pelatih PSPS Riau Pantau Pemain Muda Siak
Diego Maradona Legenda Timnas Argentina Meninggal Dunia
Menpora: Hanya 2 dari 4 Kandidat Naturalisasi Timnas Indonesia yang Memenuhi Persyaratan Dokumen dan Kemauan
Perolehan Medali Sementara Olimpiade Paris 2024: AS dan China Bersaing Ketat, Indonesia Peringkat 32
H Dani M Nursalam Buka Turnamen Sepak Bola Penyimahan Cup 2022
Ini Susunan Pelatih Timnas di Bawah Kepemimpinan Shin Tae-yong
Puluhan Atlet Panahan PERPANI Inhil Gelar Latihan Gabungan
Asia Talent Cup 2021 di Mandalika Ditunda, Herlian Dandi Matangkan Persiapan