Peduli Lingkungan, PDI P Riau Tanam Pohon di Pinggir Sungai Siak

Penanaman pohon di pinggir Sungai Siak.

PEKANBARU (INDOVIZKA) - DPD Partai Demokrasi Perjuangan (PDI P) Riau bersama DPC PDI P Pekanbaru melakukan bakti sosial penanaman pohon di pinggiran Sungai Siak. Aksi tersebut dilakukan masih dalam rangkaian HUT PDI P ke-48.

Ketua DPD PDIP Riau, Zukri mengatakan kegiatan tersebut sekaligus sebagai bentuk kepedulian PDIP terhadap lingkungan yang semakin memburuk, sesuai dengan intruksi Ketua Umum DPP PDIP, Megawati Soekarnoputri.

"Penanaman pohon ini bertujuan untuk menjaga aliran sungai dan nantinya akan berdampak pada bagusnya Daerah Aliran Sungai (DAS) Sungai Siak. Apalagi Sungai Siak ini merupakan sungai yang cukup memiliki sejarah panjang di Riau, khususnya Pekanbaru," kata Zukri.

Bupati Pelalawan terpilih ini mengatakan, bahwa penanaman pohon tersebut tidak hanya sekedar seremonial, namun akan terus dilanjutkan.

"Fraksi PDIP di daerah manapun, harus mendorong dan mengawal setiap kebijakan yang berkaitan dengan lingkungan. Sehingga, udara di daerahnya bisa semakin sehat dan dia yakin kader PDIP bisa melaksanakan tugas tersebut," cakapnya.

"Kalau penghijauan ini terus dilakukan dengan masif, lingkungan kita akan baik, udara makin sehat. Kalau semua itu sudah baik, artinya kita sudah melahirkan oksigen yang baik untuk masyarakat," tukasnya.






Tulis Komentar