Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Peduli Lingkungan, PDI P Riau Tanam Pohon di Pinggir Sungai Siak
PEKANBARU (INDOVIZKA) - DPD Partai Demokrasi Perjuangan (PDI P) Riau bersama DPC PDI P Pekanbaru melakukan bakti sosial penanaman pohon di pinggiran Sungai Siak. Aksi tersebut dilakukan masih dalam rangkaian HUT PDI P ke-48.
Ketua DPD PDIP Riau, Zukri mengatakan kegiatan tersebut sekaligus sebagai bentuk kepedulian PDIP terhadap lingkungan yang semakin memburuk, sesuai dengan intruksi Ketua Umum DPP PDIP, Megawati Soekarnoputri.
"Penanaman pohon ini bertujuan untuk menjaga aliran sungai dan nantinya akan berdampak pada bagusnya Daerah Aliran Sungai (DAS) Sungai Siak. Apalagi Sungai Siak ini merupakan sungai yang cukup memiliki sejarah panjang di Riau, khususnya Pekanbaru," kata Zukri.
Bupati Pelalawan terpilih ini mengatakan, bahwa penanaman pohon tersebut tidak hanya sekedar seremonial, namun akan terus dilanjutkan.
"Fraksi PDIP di daerah manapun, harus mendorong dan mengawal setiap kebijakan yang berkaitan dengan lingkungan. Sehingga, udara di daerahnya bisa semakin sehat dan dia yakin kader PDIP bisa melaksanakan tugas tersebut," cakapnya.
"Kalau penghijauan ini terus dilakukan dengan masif, lingkungan kita akan baik, udara makin sehat. Kalau semua itu sudah baik, artinya kita sudah melahirkan oksigen yang baik untuk masyarakat," tukasnya.
.png)

Berita Lainnya
Salah Satu TPS Unik di Tembilahan! TPS Ini Dihias Seperti Dekorasi Pesta Pernikahan
Ini Jadwal Sidang Awal Gugatan 5 Pilkada Riau di MK
Taufik Pindah ke PKB, Nurzafri Akui Kekuatan Gerindra Berkurang di Pekanbaru
PKB Selalu Terbuka Tampung Aspirasi Masyarakat Inhil
Dapat Dukungan Maju Jadi Capres 2024, Cak Imin Disebut Gus Dur Muda
Mantan cover majalah Femina dukung suami lawan Airin
Dihadapan Ribuan Warga Kuansing, Abdul Wahid Minta Restu Maju Pilgubri
Bapilu Golkar Riau Tak Permasalahkan Catur Sugeng Pindah ke PKB
Demokrat Tuding Penolakan RUU Pemilu oleh Jokowi dan Parpol Koalisi Demi Pencalonan Gibran di Pilkada DKI
2024, PBB Targetkan Setiap Provinsi Minimal Dapat Satu Kursi DPR
Abdul Wahid Kembali Pimpin PKB Riau, Ini Nama-nama Pengurus Periode 2021-2026
34 DPD dan 10 Ormas Golkar Dukung Airlangga Hartarto Nyapres 2024