Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
LPP PKB Inhil Akan Uji Kelayakan Bacaleg
TEMBILAHAN, INDOVIZKA.COM- Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) berencana akan menguji para Bakal Calon Legislatif (Bacaleg)nya yang siap bertarung pada Pemilu 2024 mendatang.
Setelan melakukan pendaftaran yang dibuka pada 20 Juli 2022 lalu dan melakukan verifikasi administrasi, Bacaleg PKB Inhil melangkah ke tahap selanjutnya, yakni mengikuti Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK) Bacaleg.
Ketua LPP PKB Inhil, M Ihsan saat menggelar rapat persiapan dihadiri anggota LPP, merencanakan UKK dimulai pada tanggal 19 Maret 2023.
- Mafirion Sosialisasikan 4 Pilar di Pulau Kijang Indragiri Hilir: Tingkatkan Kesadaran
- DPW Jema'ah Syatariah Riau Minta Mubaligh dan Alim Ulama Ajak Jemaah Menangkan Wahid-Hariyanto
- Ustadz Yurnalis Sebut Abdul Wahid Sosok Pemimpin yang Merangkul
- Dihadapan Ribuan Warga Kuansing, Abdul Wahid Minta Restu Maju Pilgubri
- PKB Usung Ferryandi dan Dani Maju Pilkada Inhil 2024, Iwan Taruna: Survei Keduanya Tertinggi
"InsyaAllah kita melaksanakan UKK untuk seluruh Bacaleg PKB Inhil dalam dua hari pada tanggal 19 hingga 20 Maret 2023, di Sekretariat DPC PKB Inhil," kata M. Ihsan, saat rapat.
Ia menyampaikan, UKK yang dilaksanakan dua hari itu akan diikuti Bacaleg dari 7 Daerah Pemilihan (Dapil), yang sebelumnya telah mendaftar di PKB Inhil.
"Kami menghadirkan 4 penguji. Terdiri dari LPP DPW PKB Provinsi Riau H. Dani M Nursalam, LPP PKB Inhil, DPC PKB Inhil dan perwakilan Badan Otonom (Banom) PKB Inhil. Materinya yang akan ditanyakan kepada Bacaleg diantaranya terkait visi misi, strategi pemenangan, dan pengetahuan tentang PKB,” terangnya.
Ihsan menyebut UKK dilaksanakan untuk melihat sejauh mana kesungguhan dan komitmen dari para Bacaleg PKB Inhil dalam mengikuti Pemilihan Legislatif (Pileg) pada Pemilu Serentak 2024 nanti.
PKB Inhil dipaparkan Ketua LPP PKB Inhil ini, pada Pemilu Serentak tahun 2024 mendatang menargetkan maksimal 9 kursi.
"Sebagai partai inklusif, kami menjaring para Bacaleg dari beragam latar suku, agama, profesi, serta dari berbagai level ekonomi masyarakat. Hal ini sebagai representasi kelompok masyarakat yang nantinya menjadi corong aspirasi publik di legislatif," imbuhnya.
DPC PKB Inhil mengarahkan Bacaleg yang akan mengikuti UKK agar mempersiapkan diri secara maksimal baik kelengkapan administrasi, pengetahuan dan mental.
.png)

Berita Lainnya
Ini Hasil Polling CAKAPLAH.com 2 Tahun Kepemimpinan Syamsuar-Edy Natar Memimpin Riau
Berikut Hasil Sah Rapat Pleno KPU Inhil Untuk Provinsi Riau Dapil 7
Sidang Kedua Agenda Pembuktian Atas Dugaan Tindak Pidana Pileg Kades Pulau Permai
Anggota DPRD Provinsi Riau Resmi Mendaftarka Diri Jadi Calon DPD RI
Puisi Kritikan Kader PKB Inhu Ditanggapi Presiden RI
Di Kuala Gaung, Ferryandi Janjikan Perbaiki Kebun Masyarakat Agar Produksinya Meningkat
Musda Golkar Riau Segera Digelar, 18 Suara Akan Diperebutkan Calon Ketua
Bawaslu Inhil Launcing Komunitas Digital Pengawasan Partisipatif “Jarimu Awasi Pemilu”
Mahfud MD Anggap KLB Demokrat Masalah Internal
Golkar Bantu Korban Bencana Kalsel-Sulbar Senilai Rp4,75 Miliar
Bawaslu Mulai Siapkan Dokumen Sengketa Pilkada 5 Daerah di Riau
Besok, DPC PPP Inhil Gelar Muscab ke VIII