Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
BOB Salurkan Zakat penghasilan Pekerja ke Baznas Siak
(INDOVIZKA) - General Manager BOB PT BSP Pertamina Hulu, Ridwan, menyerahkan zakat penghasilan pekerja kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) kabupaten Siak di Masjid Islamic Center. Zakat tersebut diterima langsung oleh Ketua Baznas sekaligus Bupati Siak, Alfedri.
Pengumpulan zakat penghasilan pekerja di BOB sebesar Rp 175 juta ini merupakan Gerakan Masyarakat Siak Berzakat VIII tahun 2021. GM BOB PT BSP Pertamina Hulu, Ridwan mengatakan, BOB setiap tahun selalu menyalurkan zakat karyawannya kepada Baznas Siak maupun langsung kepada yang berhak menerimanya melalui program “BOB Berbagi”.
“Zakat yang disalurkan merupakan pemotongan penghasilan pekerja BOB, baik yang berada di Zamrud, Pedada, Kasikan, Pekanbaru maupun di Jakarta. Sebab, ini sudah menjadi kewajiban mereka sebagai muslim untuk mengeluarkan zakatnya, ujar Ridwan.
Pada kesempatan yang sama Ketua Baznas Siak, Alfredri, dalam sambutannya mengatakan bahwa Baznas Siak sangat mengapresiasi para pekerja BOB yang telah menyisihkan hasil jerih payahnya untuk orang-orang yang berhak menerimanya. Di bulan Ramadan yang penuh berkah dan rahmat ini, Bupati Siak itu mengajak perbanyak ibadah dan infaq serta membayar zakat.
“Di dalam harta yang Allah SWT titipkan kepada kita, ada hak orang lain yang harus dikeluarkan. Karena itu, jika sudah sampai haul dan nisabnya, mari bayarkan zakat, baik itu kepada Baznas Kabupaten Siak, maupun kepada Upz di setiap Kecamatan dan di Kampung”, jelas Alfedri.
Ia berharap dengan adanya kegiatan gemar berzakat ini, kesadaran masyarakat maupun perusahaan untuk membayar zakat semakin meningkat. "Sehingga kita bersama-sama berkontribusi dan mengentaskan kemiskinan khususnya di kabuapten Siak yang kita cintai ini," ujarnya.
Berita Lainnya
Turnamen Voli Kapolres Inhil Cup 2023 Resmi Dibuka
36 Napi Tahanan Polres dan Polsek Dipindahkan ke Rutan Kelas II B Rengat
Ukur Dampak Sosial Program TJSL/CSR, PLN Lakukan Riset Bersama LPPM UNAND
Kebutuhan Darah di Inhil Mencapai 600 Kantong Setiap Bulan
Polisi Masih Buru 6 Pelaku Penyerangan Mobil dan Petugas Bea Cukai yang Masih Kabur
Plus Minus Swastanisasi Sampah di Pekanbaru, Dewan: Lihat Mana yang Lebih Besar
KPU Tetapkan 3.706 Pemilih PSU Pilkada Rohul
Sabtu Mendatang, PWI Riau akan Sembelih 5 Ekor Sapi
Minggu, PWI Riau Gelar Peluncuran Kick-Off HPN 2025
Ribuan Peserta dan Beragam Astaka Meriahkan Pawai Takbir Idul Adha di Bengkalis
Demokrat Pekanbaru Syukuran Hasil KLB Ditolak, Agung: Selama Ini Memang Ada Penggembosan
Jelang Hari Raya Idul Fitri 1443, Ini Pesan Bupati Inhil