Dinas Koperasi dan UMKM Inhil Sambut Kunjungan Kemenkumham Provinsi Riau


INHIL, - Dinas Koperasi dan UMKM Inhil menerima kunjungan Kemenkumham Provinsi Riau dalam rangka silaturahmi dan meningkatkan sinergitas dan konsolidasi dengan Kementerian/Lembaga Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Inhil di Kantor Koperasi dan UMKM Inhil Jalan Swarna Bumi Tembilahan, Rabu (3/8).

 
Kadis Koperasi dan UMKM Inhil, Ir H Ilyanto MT menyampaikan menyambut hangat kedatangan Kemenkumham Provinsi Riau yang membincangkan bahwa saat ini pegiat UMKM perlu data yang signifikan agar para usaha masyarakat terdata dengan benar.
 
“Keinginannya agar kemenkumham Provinsi Riau juga membangun dan turut serta menjalin sinergitas, terlebih saat ini Koperasi dan UMKM Inhil sedang menggalakan giat Pembuatan NIB yang puncaknya akan di gelar jemput bola ke daerah masing-masing,” ucap Ir H Ilyanto MT.
 
Ia berharap dengan adanya kunjungan ini akan menumbuhkan inspirasi, inovasi dan motivasi kepada seluruh masyarakat untuk menciptakan berbagai macam kreativitas yang berkualitas dan unik.
 
“Tentu diharapkan bisa mewujudkan kemandirian usaha, memperluas jaringan pemasaran yang akan berimplikasi pada peningkatan pendapatan, lapangan kerja, serta mengurangi kemiskinan,” tuturnya. 
 






[Ikuti Indovizka.com Melalui Sosial Media]


Tulis Komentar