PLN Tembilahan Salurkan Beasiswa Cahaya Pintar ke-12 Orang Siswa SLTA

PLN Tembilahan Tembilahan menyalurkan bantuan beasiswa Cahaya Pintar kepada 12 orang siswi SLTA. (PLN Tembilahan)

INDOVIZKA.COM - Unit Layanan Pelanggan (ULP) Perusahaan Listrik Negara (PLN) Tembilahan menyalurkan bantuan beasiswa Cahaya Pintar kepada 12 orang siswi tingkat Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA), di depan kantor PLN Tembilahan, Selasa (28/2/2023).

Manager PLN ULP Tembilahan, Jaswir mengungkapkan, bahwa program ini adalah bentuk kepedulian dari PLN melalui program beasiswa Cahaya Pintar oleh YBM PLN.

"Untuk membantu siswa yang membutuhkan biaya, dimana siswa tersebut berprestasi tetapi mempunyai keterbatasan," sebutnya.

Kendati demikian, dirinya berharap semoga penerima beasiswa tersebut bermanfaat bagi para siswa-siswi yang menerimanya.

"Semoga bantuan ini dapat sedikit meringankan beban siswa dalam menuntut ilmu dibangku sekolah," imbuhnya.

Berikut nama-nama penerima beasiswa cahaya Pintar dari ULP PLN Tembilahan.

1. AINUN JARIAH siswi Ma Sabilal Muhtadin
2. MALA BIL HUSNA siswi SMAN1 TEMBILAHAN
HULU
3. MELIYANA siswi SMAN1 TEMBILAHAN
HULU
4. MIA PARAMITA PONPES YASIN
TEMBILAHAN
5. MISRA WATI siswi PONPES SYAMIL YIP
6. PUTRI CAHAYA RIZKIA siswi PONPES SYAMIL YIP
7. MULIA siswi SMAN1 TEMBILAHAN
HULU
8. RAHMANIA siswi MAN 01 TEMBILAHAN
9. SITI JAMIAH siswi SMA MUHAMMADIYAH
10. RESTI WAHYUNI siswi PONPES YASIN
TEMBILAHAN
11. SAHRINI siswi PONPES YASIN
TEMBILAHAN
12. YETA siswi SMAN1 TEMBILAHAN
HULU






[Ikuti Indovizka.com Melalui Sosial Media]


Tulis Komentar