Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Festival Subayang Tahun 2023, Merayakan Kearifan Lokal
KAMPAR, INDOVIZKA. COM- Dalam rangka Merayakan Kearifan Lokal masyarakat Desa Gema, Kecamatan Kampar Kiri Hulu, Kabupaten Kampar lewat Festival Subayang bakal digelar selama Tiga (3) hari.
Dalam Festival Subayang tersebut, banyak ivent yang bakal disuguhkan oleh Panitia Pelaksana yakni Sound Of Rimbang Baling, Raung Piau, Camping Ground dan Strike Lubuk Larangan.
Festival ini bakal dihadiri langsung Gubernur Riau H Syamsuar, Penjabat Bupati Kampar DR H Kamsol, Forkompinda Riau dan Kementerian Parekraf Republik Indonesia juga ikut hadir.
Selain itu, Panitia Pelaksana juga mengundang Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Daerah Provinsi Riau dan Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar, Forkompinda Kampar, DPRD Riau, DPRD Kampar dan Tokoh Masyarakat.
Festival ini sudah berjalan sejak tahun 2016 yang digagas oleh Anak Muda Serantau Kampar Kiri asal Kelurahan Lipat Kain Dody Rasyid Amin yang memang fokus dan konsen terhadap Pariwisata di Kampar.
Festival Subayang ini dipusatkan di lokasi Tepian Sungai Subayang, desa Gema dengan peralatan tenda yang sudah dipersiapkan oleh Panitia Pelaksana dalam setiap event berlangsung.
Ketua Dewan Kesenian Kabupaten Kampar David Hendra yang ditemui di kediamannya, di Dusun Kampung Godang, Desa Pulau Lawas, Kecamatan Bangkinang, Kabupaten Kampar, hari Rabu (08/03/2023) malam, menyampaikan bahwa sangat mendukung dengan adanya Festival Subayang tersebut.
"Dengan adanya event ini seniman-seniman Kampar dapat ikut berpartisipasi di panggung Sound Of Rimbang Baling," imbuh David.
David yang juga menjabat Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata Dinas Pariwisata dan Kebudayaan kabupaten Kampar berharap dengan Festival Sungai Subayang ini, para pelaku seni dan seniman-seniman yang ada di Kampar bisa memberikan ruang untuk berkarya di setiap event-event Pariwisata di Kampar.(Infotorial)
.png)

Berita Lainnya
Koalisi Masyarakat Peduli Rohul Pertanyakan Kinerja KPU dan Bawaslu dalam Pelaksanaan PSU
Melanggar Protokol Kesehatan Covid-19, Warga Inhil Akan Didenda Rp100 Ribu Hingga Rp1 Juta
Meresahkan, DPKP Inhil Evakuasi Dua Ekor Buaya
Ayi Ayo Onam Tahun 2022, Masyarakat Bangkinang Usai Sholat Subuh Mulai Ziarah
Gaji Tak Kunjung Dibayar, Ratusan Buruh PT ASI-PKS Demo
Ingin Kulit Tetap Sehat saat Puasa dan Lebaran? Ini Tips dari Klinik Kecantikan dr. Vee
Pengurus PWI Inhil Resmi Dilantik
KUD Tunas Muda Siak Laporkan KUD Sialang Makmur Pelalawan ke Polisi
Sekolah di Pekanbaru Dilarang Ambil Kebijakan Sendiri Soal Pembelajaran Tatap Muka
Ziarah ke Makam Kerajaan Melayu Bintan, PSHT Tanjungpinang Dapat Bekal Tanah dan Air
Gubri Merasa Malu Kasus OTT Empat ASN DLHK
Pemenang ESI Inhil Competition 2021 Telah Terima SIM C dari Polres Inhil