Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Ketua Umum HMI Komisariat Hukum Unisi Cabang Tembilahan Resmi Dilantik
TEMBILAHAN, INDOVIZKA.COM- Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Hukum Unisi Cabang Tembilahan sukses menggelar pelantikan kepengurusan periode 2023-2024. Pelantikan kali ini diawali dengan buka puasa bersama di sekretariat HMI Cabang Tembilahan. Selasa (18/04/23).
Pada acara pelantikan tersebut dihadiri langsung Ketua Umum HMI Cabang Tembilahan, Ahmad Fauzi sekaligus melantik kepengurusan HMI Komisariat Hukum Unisi Periode 2023-2024.
Dalam sambutannya, Ahmad Fauzi memberikan ucapan selamat dan harapannya kepada kepengurusan HMI Komisariat Hukum Unisi.
“Selamat atas dilantiknya pengurus naru HMI Komisariat Hukum UNISI Cabang Tembilahan. Selamat mengemban amanah. Saya berharap dengan dilantiknya pengurus baru komisariat Hukum Unisi ini akan mampu menghantarkan perubahan yang lebih baik dalam proses regenerasi perkaderan, serta menjadi wadah proses menempa diri yang progresif,” tuturnya.
Kemudian Naufal Faskal Rifa'i selaku Ketua Umum HMI komisariat Hukum UNISI cabang Tembilahan mengucapkan terimakasih kepada kawan kawan yang mempercayakan amanah ini. Semoga dengan pergantian kepengurusan, teman teman yang baru dapat bersama-sama menjaga nama baik organisasi dan terus menjalin hubungan silaturahmi untuk memberikan kontribusi baik untuk HMI Cabang Tembilahan.
“Semoga di priode ini HMI Komisariat Hukum UNISI bisa lebih aktif dan berperan penting di dunia perkaderan agar bisa menciptakan regenerasi yang bermanfaat kedepanya sebagai kader ummat dan kader bangsa,” ujarnya.
Lanjutnya, Naufal mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat dalam memberikan dukungannya selama ini.
“Ucapan terimakasih yang tak henti-hentinya saya lontar kan kepada Kanda, Yunda dan Khusunya pengurus HMI Komisariat Hukum UNISI yang selalu memberikan Support sampai terlaksannya Pelantikan Ini,” tuturnya.
Turut hadir pada acara pelantikan tersebut, Muhammad Yusuf, Kabid PAO HMI Cabang Tembilahan. Jalaluddin, Sekretaris Umum BPL HMI Cabang Tembilahan. Ahmad Alfian Hadi, Sekretaris Umum HMI Komisariat Ekonomi Unisi Cabang Tembilahan, Fahmi, Instruktur HMI Cabang Bukittinggi. Serta Kader HMI Selingkungan HMI Cabang Tembilahan.
Berita Lainnya
DPRD Rohul Resmi Usulkan Pemberhentian Sukiman Sebagai Bupati Rohul
Menara di Atas Jembatan Siak Ditargetkan Jadi Wisata Baru
Panti Asuhan Puri Kasih Jadi Perhatian DWP Inhil
Webinar Kominfo di Rokan Hilir, Ajak Pelajar Positif, Kreatif, dan Aman di Internet
Pasar Kuok Kampar Terbakar Dini Hari Tadi
20 Sekolah Swasta di Pekanbaru Ajukan Pembelajaran Tatap Muka
Pos Penyekatan Simpang Panam, Petugas Fokuskan Penjagaan di Jam Keberangkatan Travel
Berobat Gratis Hanya dengan Menggunakan KTP, Pemkab Inhil Teken Komitmen UHC
Terlibat Peredaran Narkoba, Pegawai Lapas Tembilahan Diberhentikan
Sidang Korupsi Proyek Jembatan WFC, Jefry Noer Bantah Terima Uang dari PT Wika
Punya Tanda Tangan Unik, Iwan Senso Pernah Ditertawakan Petugas saat Urus Paspor
Rohil Rangking Ketiga Terbanyak Pengumpulan Zakat di Riau