Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Sempat Sakit 5 Hari, Harimau Sumatera di Medan Zoo Mati
INDOVIZKA.COM - Medan Zoo, milik Pemerintah Kota Medan, kehilangan salah satu harta berharganya. Harimau Sumatera berusia 11 tahun, yang diberi nama Erha ditemukan mati, Senin (6/11/2023) pagi.
Harimau langka ini ditemukan mati dan mengundang duka di antara pengunjung dan karyawan taman.
Dikutip dari detiksumut, pegawai Medan Zoo, Ahmad Arfan, menjelaskan Erha ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa oleh seorang karyawan pada pukul 08.00 WIB pagi. Kemudian, proses pemakaman Erha dilakukan sekitar pukul 11.30 WIB pada hari yang sama.
"Matinya tadi pagi, kalau pastinya kurang tahu tapi ditemukan karyawan jam 08.00 WIB, sudah dikuburkan di sini sekitar jam tengah 12 lah," sebur Ahmad Arfan di Medan Zoo.
Erha telah mengalami sakit selama lima hari terakhir sebelum kematiannya. Kondisinya memburuk ketika ia menolak untuk makan, membuatnya semakin lemas.
"Harimau sakitnya sekitar 5 hari yang lalu, awal-awalnya nggak mau makan, lemas lah yang pastinya. Nampak kurus sih karena dia nggak mau makan kan," ujar Ahmad Arfan.
Pihak Medan Zoo telah memberikan perawatan intensif kepada Erha selama sakitnya. Mereka memberikan vitamin dan obat-obatan dalam upaya untuk menyelamatkan harimau tersebut.
"Udah ditangani, sebelum meninggalnya sudah ditangani intensiflah dari hari Jumat, sudah dikasih vitamin, obat," tambahnya.
Saat ini, jumlah harimau di Medan Zoo tersisa 12 ekor, terdiri dari 5 ekor Harimau Sumatera dan 7 ekor Harimau Benggala.
Kehilangan Erha merupakan kerugian yang cukup besar, mengingat populasi harimau Sumatera yang sudah langka. Semoga langkah-langkah konservasi terus diambil untuk melindungi harimau Sumatera yang tersisa.
.png)

Berita Lainnya
Seorang Wanita di Inhil Ditemukan Tewas Tergantung di Pohon
Puluhan Orang Meninggal Akibat Banjir Bandang di Sumbar, Pj Gubri Sampaikan Duka Mendalam
Putra Riau Dilantik Jadi Wamen, Gubri Beri Selamat pada Raja Juli Antoni
Kurnaidi Diberhentikan Dari Jabatan Ketua PWI Sumsel
Tabrakan Kapal di Perairan Rohil, 1 Orang Selamat 2 Lainnya dalam Pencarian
Buntut Kecelakaan Kerja, Feri Sri Wibowo Dibebas Tugaskan Sebagai EVP Upstream Business
Hilang Kendali, Pengemudi Honda Freed Tabrak Pagar Pembatasan Jalan Sudirman
Enam Unit Kios Pasar Pulau Burung Inhil Hangus Terbakar
4 Ruangan RSUD PH Hangus Dilalap Api, Pasien Berhamburan Keluar
Baru Saja, Pasar Desa Sialang Panjang Diamuk si Jago Merah
Motor Senggol Truk, Dua Nyawa Melayang di Jalur Bangkinang–Pekanbaru
Penumpang Panik, Kapal MV Dumai Line 9 Seruduk Pantai Mangrove