Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Rumah Warga di Mandah Porak-Poranda Diterjang Puting Beliung
INHIL, – Angin puting beliung memporak-porandakan atap rumah warga di Desa Batang Sari Kecamatan, Mandah Kabupaten Indragiri (Inhil) Riau, Sabtu (20/8).
Hal tersebut diketahui dari unggahan akun @Emi Kurniawan di salah satu group Facebook, yang menjelaskan peristiwa tersebut.
“Angin beliung telah menimpa sebuah rumah warga desa batang Sari Kecamatan Mandah sekitar pukul 06 pagi tadi 20 Agustus semoga pihak Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir bisa memberi bantuan kepada pihak korban bencana angin beliung ini,” tulis akun tersebut.
Saat dikonfirmasi via messenger, Emi Kurniawan menjelaskan, bahwa peristiwa tersebut hanya menghancurkan satu unit rumah saja.
“Satu warga aja, kejadiannya cepat,” sebutnya.
Sementara itu, secara terpisah, Salim anak mantan kepala Desa Batang Sari, mengungkapkan, bahwa angin menghantam atap rumah warga sekitar subuh tadi.
“Satu rumah warga yang terkena angin puting beliung, korban bernama Didi (30), atap rumahnya aja yang dibawa angin puting beliung,” katanya saat dikonfirmasi via telfon.
Selanjutnya, kata Salim, dengan adanya peristiwa ini pihaknya berharap korban (Didi) bisa mendapatkan bantuan dari Pemerintah.
“Harapan kami tadikan dari Dusun melaporkan ke Pak Wali, terus meminta bantuan ke Pemerintah atau Dinas terkait,” imbuhnya.
.png)

Berita Lainnya
Bocah di Inhil Nyaris Tewas Dibelit Ular Besar
Penyakit Misterius Mematikan Muncul, Ratusan Orang di Guinea Khatulistiwa Dikarantina
Rem Blong di Jalan Basah, Nyawa Pelajar Pekanbaru Melayang di Kampar
Anggota TNI AU Tewas di Tempat Usai Tabrak Bundaran Tugu Songket Pekanbaru
Modus Transfer Ilmu, Kiai di Meranti Cabuli Santriwati Hingga 9 kali
Diduga Penyebab Kebakaran di SKB Tembilahan Karena Arus Pendek
Sedang Menoreh Getah, Petani Karet di Riau Diterkam Harimau
Bea Cukai Tembilahan Musnahkan Barang Ilegal Senilai 7,6 Miliar
Satlantas Polresta Pekanbaru Amankan Sejumlah Motor Aksi Balap Liar,
Rem Blong di Jalan Basah, Nyawa Pelajar Pekanbaru Melayang di Kampar
Berenang Bersama Temannya, Santri di Cirebon Hilang Terbawa Arus
Tertimbun Longsor, 1 Orang Pekerja Tambang Batu Bara di Samrinda Tewas