Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Bapenda Luncurkan Website SIDAPA,Sebagai Transparansi Pendapatan Daerah
PELALAWAN,INDOVIZKA.COM-Dalam rangka meningkatkan efisiensi dan transparansi pengelolaan Pendapatan Asli Daerah (PAD), Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Pelalawan meluncurkan inovasi digital bertajuk SIDAPA (Sistem Informasi Dashboard Pendapatan Daerah).
Kepala Bapenda Kabupaten Pelalawan, Hj. Jahlelawati diruang kerjanya, Selasa ( 24/06/2025 ) menjelaskan bahwa SIDAPA dikembangkan untuk mempermudah monitoring pendapatan daerah secara real-time serta mendukung pengambilan kebijakan yang cepat dan tepat oleh pimpinan daerah.
"Aplikasi ini sangat diperlukan khususnya saat rapat evaluasi, karena bisa langsung menyajikan data kinerja perangkat daerah pengelola PAD secara aktual." ujarnya.
SIDAPA merupakan hasil inovasi dari Kabid Pelayanan, Pengembangan dan Pelaporan PAD, Hj. Sulastri, S.Ag, yang menyajikan data pajak, retribusi, dan jenis pendapatan lainnya dalam bentuk dashboard interaktif berbasis web. Masyarakat dapat mengakses SIDAPA https://simpatda.pelalawankab.go.id/dashb untuk mengetahui langsung capaian dan realisasi PAD Kabupaten Pelalawan.
Dashboard ini menyajikan Komposisi Target PAD tahun 2025; Perbandingan antara target dan realisasi pendapatan dari berbagai sektor; Peringkat OPD berdasarkan capaian realisasi anggaran PAD; dan Grafik pertumbuhan penerimaan daerah.
Selain inovasi digital, Bapenda juga meluncurkan program Non-Digital yaitu: GETAR PAK KADES (Gerakan Target Maksimal Pajak di Kelurahan dan Desa), Optimalisasi pemanfaatan Dana Bagi Hasil Pajak dan Retribusi Daerah ke desa-desa. Program ini bersinergi dengan pemerintah kelurahan dan desa untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam membayar pajak. Selain itu mempercepat layanan pajak, dan memastikan pengelolaan pajak daerah berjalan maksimal dan efisien.
"Tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan pendapatan daerah, inovasi ini juga dirancang untuk memperbaiki kualitas layanan publik. Kami terus berkomitmen mencari terobosan baru yang transparan dan akuntabel demi kemakmuran bersama." Jelas Jahlelawati.
.png)

Berita Lainnya
Hari Ini Jadwal Persentase dan Wawancara 15 PPTP di Kampar, Ini Pesan Hambali
Pemko Pekanbaru Siap Siaga Bencana
Staf Marketing PT Wika Mengaku Diancam Jefry Noer
TEBAR SEMANGAT NASIONALISME, DINAS PERHUBUNGAN BENGKALIS LAKUKAN PEMBAGIAN BENDERA MERAH PUTIH DI BERBAGAI TITIK
Bupati Kampar dan Isteri Salurkan Hak Pilih di Pilkades Sei Lembu
Pemkab Inhil Ikuti Evaluasi Smart City 2024
Hasil Kolaborasi YTWU dan Medikatan; 88 Anak dan Dewasa Dikhitan
Tak hanya Rumah Ibadah, Tempat Hiburan di Pekanbaru Juga harus Dibatasi Selama Ramadan
Satgas TMMD Hadiri Undangan Hajatan Warga Teluk Bunian
Ingin Vaksin Tapi KTP Luar Pekanbaru, Begini Caranya
Ikbal Sayuti Berkolaborasi Bersama IWO Bagikan Paket Sembako
Tutup Kejuaraan Bulutangkis Piala Bupati Kampar, Catur Apresiasi PB New Sanggam dan Irwan Saputra