Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Cegah Penyebaran Corona, Pemko Dumai Berlakukan Jam Malam
DUMAI - Untuk mencegah penyebaran virus Corona di Kota Dumai, Pemerintah Kota Dumai mengeluarkan surat edaran tentang pemberlakukan pembatasan aktivitas masyarakat dalam upaya pencegahan dan resiko penyebaran Covid-19 di Dumai.
Hal itu disampaikan Walikota Dumai H Zulkifli AS Minggu (26/4/2020).
Dijelaskan walikota, jam malam tertuang didalam surat edaran nomor 300/878/GT-Covid-19 berlaku satu bulan mulai 25 April 2020.
"Surat edaran tersebut dikeluarkan sehubungan dengan semakin bertambahnya jumlah kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Kota Dumai serta telah ditetapkannya Kota Dumai sebagai salah satu Kota yang telah terjadi Transmisi
Lokal COVID-19 di Indonesia, serta penyebaran kasus yang sudah muncul pada semua Kecamatan di Kota Dumal, untuk itu Pemerintah Kota Dumai membertakukan pembatasan aktifitas malam," kata walikota.
Kepada Lurah dan Camat se- Kota Dumai agar dapat menyampaikan himbauan kepada warga masyarakat di wilayahnya masing-masing untuk tidak melakukan aktivitas dan kegiatan di luar rumah di atas Pukul 21.00 sampai dengan pukul 05.00 wib kecuali untuk kepertuan yang sifatnya mendesak dan penting.
Kepada seluruh toko warung kedai kopi atau warung sejenis yang sifatnya menjadi tempat berkumpulnya masyarakat untuk kegiatan kumpul-kumpul yang tidak penting dan mendesak agar tidak menyediakan layanan makan/minum ditempat, namun dibungkus dengan melakukan pembatasan terhadap akitivitas perdagangan sampai batas waktu Pukul 21.00 Wib.
Dikecualikan himbauan ini di atas adalah personel TNI-Polri serta polisi Pamong Praja, petugas kesehatan, para karyawan atau pekerja, petugas posko Siskamling RT, petugas atau personil Gugus tugas penanganan COVID-19 Kota Dumai, serta terkait dengan kegiatan pengantaran barang kebutuhan pokok, pangan dan barang penting.
Kepada Satuan Gugus Tugas Pengamanan dan Penegakan Hukum COVID-19 agar dapat menindaklanjuti surat edaran ini dengan melakukan pemantauan/monitoring dari tingkat kota, Kecamatan dan Lurah agar saling bersinergi melakukan kegiatan patroli secara berkala di atas pukul 21.00 Wib.
Bagi matyarakat yang masih melakukan aktivitas/kegiatan di luar waktu pemberlakuan pembatasan aktifitas malam yang telah di tetapkan oleh Pemerintah Kota Dumai, maka dapat diakukan pembinaan dan atau tindakan tegas sesuai dengan ketentuan yang berlaku oleh tim gugus tugas pengamanan dan penegakan hukum Covid-19 Kota Dumai.
"Untuk sanksi belum ada, sifatnya hanya imbauan kecuali sudah PSBB baru kita atur sanksinya. Ini untuk mencegah penularan Covid-19 di Dumai," pungkasnya.
.png)

Berita Lainnya
DPRD Pekanbaru Desak Polisi dan Satpol PP Berantas Judi Gelper
Ikut Upacara Taptu dan Lepas Pawai Obor Hari Kemerdekaan RI Ke 80 Tahun 2025, Ini Kata Wabup Kampar
Hadiri Pisah Sambut Kejati Riau, Ini Ucapan Kamsol
Masyarakat Pelalawan Secara Umum Mendukung Penuh Satgas PKH Tertibkan Kawasan Hutan TNTN
PPKM di Pekanbaru Dibatasi Skala RW
IPMKP Kecam Pemprov Riau Lalai Perhatikan Fasilitas Pendidikan Kelas Jauh Di Kabupaten Pelalawan
Jangan Lewatkan, Yamaha Gelar Pameran Sport Series 27-31 Januari
Pj Wako Pekanbaru Imbau Warga Manfaatkan Penghapusan Denda Pajak
Alfa Scorpii Gelar Baksos Bersama Komunitas Yamaha Aerox
Bupati Kampar Lantik Pejabat Administrator dan Pengawas Sebanyak 47 Orang
Jalan Sehat SMSI Riau Bertabur Hadiah, Catat Jadwalnya
Ribut-ribut Soal Pengangkutan Sampah di Pekanbaru, Akademisi: Sudah Telat!