Satlantas Polres Pelalawan Gelar Patroli R4 di Jalur Rawan Laka Lintas Timur


PELALAWAN,INDOVIZKA.COM— Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pelalawan melaksanakan kegiatan Patroli R4 di wilayah rawan kecelakaan lalu lintas (laka lantas), Rabu (21/1/2026).

Patroli tersebut dipimpin langsung oleh Kanit Turjawali Satlantas Polres Pelalawan, Ipda Maryahadi Putra, S.H, dengan melibatkan empat personel Satlantas. Kegiatan difokuskan di Jalan Lintas Timur Km 82 hingga Km 97, Kecamatan Pangkalan Kuras, Kabupaten Pelalawan.

Kapolres Pelalawan melalui Kasat Lantas AKP Tatit Rizkyan Hanafi, S.T.K., S.I.K., M.H menjelaskan bahwa patroli ini merupakan langkah preventif untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di jalur rawan kecelakaan.

“Dalam patroli ini, personel juga memberikan teguran kepada pengendara kendaraan roda empat (R4) yang terparkir di bahu jalan tanpa rambu peringatan. Hal tersebut berpotensi menimbulkan kecelakaan lalu lintas,” ujar Kasat Lantas.

Petugas mengimbau kepada para pengemudi agar memasang rambu atau tanda peringatan saat kendaraan berhenti atau parkir di pinggir jalan, terutama di jalur padat dan berkecepatan tinggi seperti Jalan Lintas Timur.

Dari hasil kegiatan tersebut, Satlantas Polres Pelalawan mencatat beberapa capaian positif, di antaranya:
-Terciptanya situasi Kamseltibcarlantas yang kondusif. 
-Mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas dan fatalitas korban. 
-Memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat pengguna jalan. 
-Meningkatkan kepercayaan publik terhadap institusi Polri.

Satlantas Polres Pelalawan menegaskan bahwa patroli serupa akan terus dilakukan secara rutin sebagai bentuk komitmen Polri dalam memberikan perlindungan dan pelayanan terbaik kepada masyarakat.






[Ikuti Indovizka.com Melalui Sosial Media]


Tulis Komentar