Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Akui Kalah Banyak di Pilkada 2020, PKS Riau Evaluasi Jajaran
PEKANBARU (INDOVIZKA) - DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Riau mengakui calon-calon kepala daerah yang merupakan kader PKS yang mereka usung pada Pilkada serentak 2020 di 9 kabupaten/kota banyak mengalami kekalahan.
Dari 9 daerah di Riau yang menggelar pilkada, hanya di Kabupaten Indragiri Hulu yang masih memiliki harapan untuk menang mengingat pasangan yang mereka usung menggugat hasil pilkada ke Mahkamah Konstitusi. Di Inhu, PKS dan PKB mengusung pasangan Rizal Zamzami - Yogi Susilo. Selisih perolehan suara mereka tipis dengan pasangan Rezita-Junaidi.
"Kami mengakui bahwa hasil Pilkada PKS tak memuaskan. Kader yang kita usung tak ada yang berhasil, kecuali satu yang berproses di MK yakni di Inhu," kata ketua DPW PKS Riau, Ahmad Tarmizdi, Sabtu (2/1/2020).
Ia mengaku bahwa hasil tersebut bukanlah akhir dari segalanya, PKS tidak patah arang, karena DNA PKS adalah tidak mudah menyerah.
"DNA PKS bukan DNA mudah menyerah, kekalahan merupakan hal biasa dari bagian perjuangan politik. Harus kita hadapi, akan kita evaluasi ke depannya," cakapnya lagi.
Untuk diketahui, dari 9 Pilkada, calon eksternal yang didukung PKS hanya dua yang menunjukkan hasil positif, yakni Andi Putra - Suhardiman di Kuansing, dan Sukiman - Indra Gunawan di Rohul.
.png)

Berita Lainnya
PKB Riau Klaim Menang Pilkada di 6 Kabupaten
Raja Gunung Sahilan Tengku M. Nizar Dukung Penuh Paslon No. 1 Bermarwah
Cak Imin Terpilih Jadi Ketum PKB Periode 2024-2029
Yasonna Beri Demokrat KLB Waktu Tujuh Hari Lengkapi Dokumen
Hafit Syukri - Erizal Optimis Dapat Dukungan Golkar di Pilkada Rohul 2020
PKB Koalisi dengan PAN, Dukung Petahana di Pilkada Siak
170 Kepala Daerah Terpilih Dilantik 26 Februari Secara Virtual
Soal Dana Kunker ke Luar Negeri, Ketua DPRD Riau Sebut Bisa Digeser untuk Kegiatan Lain
Gatot Nurmantyo dkk Sebut Jokowi Gagal Kelola Jalannya Pemerintahan
Politisi Gerindra Sampaikan Ucapan Selamat ke Jhoni Allen saat Rapat di DPR RI
Pra Muscab ke-5 DPC PKB Inhil Hasilkan Satu Nama Kandidat Ketua
Ikuti KLB Secara Virtual, Gerindra Inhil Ucapkan Selamat kepada Prabowo Subianto