Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Tinjau Pengadaan Tanah Jalan Tol Rengat-Jambi, Plh Sekda Riau Minta Dukungan Pemkab Inhu
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, Masrul Kasmy meninjau progres pengadaan tanah pembangunan jalan tol Jambi-Rengat, Minggu (10/1/2021).
Kunjungan lapangan tersebut dilaksanakan di Desa Sundai Dawu, Kecamatan Rengat Barat, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), yang merupakan titik akhir dari ruas tol Jambi-Rengat sepanjang 198 kilometer atau sekitar 82 kilometer berada dalam wilayah Provinsi Riau.
Sedangkan ruas tol Rengat-Pekanbaru sepanjang 206 kilometer keseluruhannya masuk dalam wilayah Provinsi Riau. Saat ini Pemprov Riau telah menerima dokumen rencana pembangunan jalan tol Rengat-Pekanbaru.
Dalam kesempatan itu, Masrul Kasmy meminta dukungan Pemkab melalui camat dan kepala desa yang wilayahnya dilintasi jalan tol Jambi-Rengat. Terutama dukungan pengadaan tanah sesuai Juknis yang ada.
Sebab menurutnya, saat ini ruas jalan tol Jambi-Rengat masuk tahap pelaksanaan pengadaan tanah yang merupakan tugas pokok Badan Pertanahan Negara (BPN), agar didukung sepenuh oleh pemerintah sesuai kewenangan yang diamanatkan.
"Dukungan pemerintah daerah itu sangat penting dalam percepatan pembangunan jalan tol ini," kata Masrul yang juga Ketua Tim Persiapan Pengadaan Tanah Provinsi Riau.
Usai memberikan pengarahan, Masrul Kasmy MSi beserta instansi terkait lingkup Pemkab Inhu langsung meninjau patok Centerline (CL) ruas tol Rengat-Jambi di wilayah Desa Sungai Dawu.
Turut mendampingi Plh Sekda Riau diantaranya Kepala Dinas PUPRPKPP Provinsi Riau yang diwakili oleh Kepala Seksi Pertanahan Matnuril, Asisten I Setdakab Inhu, Kepala Dinas PUPR Inhu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Inhu, Camat Rengat Barat, dan Kades Sungai Dawu.
.png)

Berita Lainnya
Pendaftaran Calon Direktur Utama BRK Syariah Dibuka
Penjabat (Pj) Bupati Indragiri Hilir (Inhil) Erisman Yahya, hadiri Rapat Paripurna Ke – 5
Peringati 10 Muharram, TK N Pembina Tembilahan Gelar Pawai dan Buat Bubur Asyura
Pinang, Karimun, Bintan, Natuna, Siap Hadiri Konferprov, Novrizon Burman: Salut!
Tak Mau hanya Jadi Penonton, Dewan Minta Pemko Dumai Dilibatkan dalam Verifikasi Aset PT CPI
Dibangun 2 Bulan, Danrem 031/WB Resmikan Mushola Al-Ikhlas Tenayan Raya
Pelaku Pengguna Narkotika Di TK Negeri Pembina Langgam Ditangkap Polsek Langgam
Tinjau Persiapan Penerapan New Normal, Gubernur Riau Kunjungi Rohil
Riau Tutup Tahun 2021 Dengan Capaian Inflasi Relatif Rendah
Banyak Titik Api, Karhutla di Pelalawan Kian Meluas
Mulai 1 September, Denda Pajak Kendaraan di Riau Dihapuskan
Oknum PNS di Jambi Curi Ponsel Siswi SMA, Alasannya Bikin Geleng Kepala