Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Pekan Depan Pemko Pekanbaru Agendakan Rapat Kepastian Belajar Tatap Muka
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Pekan depan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru mengagendakan rapat pemantapan belajar tatap muka. Rencananya, belajar tatap muka bakal dilaksanakan serentak di semua jenjang pendidikan.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru Muhammad Jamil mengatakan, Pemko Pekanbaru saat ini masih mempersiapkan teknis terkait proses sekolah tatap muka.
"Kita rencanakan rapat Senin depan. Dalam rapat itu kita petakan dan tentukan apakah bisa melaksanakan sekolah tatap muka," kata Sekda, Rabu (20/1/2021).
Menurutnya, dalam rapat bersama Satgas Covid-19 nanti pihaknya akan menentukan teknis dan skema pelaksanaan belajar tatap muka. Ada pengaturan jadwal sekolah tatap muka bagi peserta didik dalam satu pekan.
Jumlah peserta didik yang melaksanakan sekolah tatap muka juga dibatasi. Sekolah tatap muka dilakukan terbatas, dan hanya penguatan sistem belajar daring selama pandemi covid-19.
Namun Ia menyebut, belajar tatap muka hanya dapat berlangsung pada wilayah zona hijau dan kuning, atau wilayah dengan resiko penularan rendah.
"Kita sudah terima keputusan beberapa menteri. Daerah diberi kewenangan untuk membuat melaksanakan sekolah tatap muka berdasarkan kondisi penyebaran covid di wilayah masing-masing," jelasnya.
Artinya, belajar tatap muka dilaksanakan berbasis per kecamatan. Karena pemetaan tingkat penyebaran covid-19 juga dilakukan per kecamatan saat ini. "Kalau memang kondisi memang sudah memungkinkan, kita bisa mulai pada awal Februari ini," jelasnya.
.png)

Berita Lainnya
Dandim Inhil Kunjungi Kateman, Camat Minta Saran Atasi Kenakalan Remaja
Jangan Lewatkan, Yamaha Gelar Pameran Sport Series 27-31 Januari
TOTAL 45 TITIK Siang ini, 7 Kecamatan Bakal Padam
Gubri Serahkan Merah Putih Secara Simbolis kepada Ketua FPK Riau
Wako Dumai Raih Penghargaan IWWEF 2025, Apresiasi Komitmen Pengembangan BUMD Air Minum
Terkait Rencana Pemekaran, Tokoh Muda Insel: Sudah Lama Kami Tunggu
Hadiri Pisah Sambut Kejati Riau, Ini Ucapan Kamsol
Didaulat Jadi Ketua PKB Pekanbaru, Taufik Arrakhman Siap 'Bertempur' Capai Target
Di Sungai Laut, Ferryandi Paparkan Program Bantuan Tiga Desa Satu Ekskavator
Menpan-RB Pastikan Tak Ada PHK Massal Honorer di Riau Tahun Ini
Anggota PWI Riau Diminta Lengkapi Data Kepesertaan Asuransi PIJAR BRI
Kepanduan Hizbul Wathan Gelar Pelatihan Pandu Penghela dan Penuntun se-Riau