Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Asap Hitam Mengepul dari PT BIM, Warga Siak Cium Bau Menyengat
SIAK (INDOVIZKA) - Cerobong pabrik kelapa sawit milik PT Berlian Inti Mekar (BIM) yang berada di Kampung Dayun, Kecamatan Dayun, Kabupaten Siak, Riau, mengeluarkan asap berwarna hitam pekat.
Pabrik tersebut hanya berjarak lebih kurang 6 kilometer dari markas Polres Siak.
Pantauan INDOVIZKA.com pada sore hari sekitar pukul 17.00 WIB saat melewati pabrik itu, tampak gumpalan asap berwarna hitam dan ada pula berwarna putih keluar secara bersamaan.
Salah seorang warga, Joko (27) yang tinggal di sekitar pabrik di sana mengaku setiap hari melihat asap hitam dari cerobong pembuangan PT BIM itu.
Ia menceritakan asap tersebut keluar pada jam-jam tertentu tiap harinya. Mirisnya, asap itu bau busuk dan menyengat.
"Biasanya keluar pagi, siang dan sore. Itu setiap hari. Parahnya asap menyebar ke permukiman warga, baunya busuk menyengat," cakapnya, Jumat (26/2/2021).
Ia juga mengaku risih tiap hari mencium bau tak sedap dari limbah PT BIM itu. Ia berharap pemerintah daerah Siak segera menegur perusahaan atas hal itu. Karena menurutnya asap hitam dari pabrik itu lambat laun berdampak pada kesehatan.
"Saking seringnya kami sudah terbiasa, tapi siapa tahu kalau ini bisa mengancam kesehatan. Kami minta pemerintah tegur pabrik itu," katanya.
Plt Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Siak, Hendro ketika dikonfirmasi terkait keluhan masyarakat atas asap hitam dari PT BIM itu, dia menyebutkan bakal segera menindaklanjuti pabrik tersebut dalam waktu dekat.
"Terhadap informasi terkait adanya asap hitam dari PT BIM di Dayun akan segera ditindaklanjuti oleh Bidang Pengawasan dan Bidang Penataan untuk mengecek, kami turun langsung ke lapangan (PT BIM)," ungkapnya.
Hendo mengatakan soal dugaan adanya pencemaran lingkungan dari asap pabrik bakal diketahui setelah diambil data sample di lapangan.
"Terkait pencemaran lingkungan nanti dicek apakah melebihi standard baku mutunya apa tidak," tambahnya.
Sementara itu, pihak perusahaan PT BIM beberapa kali dicoba untuk dikonfirmasi belum memberi jawaban hingga berita ini diposting.***
Berita Lainnya
Tim Verifikasi KKS 2020 Riau Lakukan Penilaian Kabupaten Sehat di Inhil
15 Penjabat PTP Kampar Jalani Tahapan Evaluasi Kinerja dan Uji Kompetensi dengan Tim Pansel
Baru 9 Hari Menjabat, Pj Bupati Kampar Firdaus Ganti Plt Kadisdikpora
BDPN Gandeng Unisi dan Beberapa PKBM akan Launching Program Gratis Penyetaraan Pendidikan
Status PPKM Kota Pekanbaru Turun ke Level 2
Tak Hanya di Mal, Alfa Scorpii Juga Gelar Pameran di SPBU
Kapolres Inhil Wajibkan Anggota dan Masyarakat Terapkan Prokes
AJI Dukung FKWI Realisasikan Program Ketahanan Pangan
Hari ini, Dinas Koperasi dan UMKM Inhil Buka Pendaftaran BPUM
Kebijakan Larangan Mudik Jadi Keuntungan Bagi Sukaramai Trade Center
Mayat Pria Berkaos Putih Ditemukan di Tengah Kebun Sawit Warga Pelalawan
Korban Bencana di Desa Sanglar Terima Bantuan