Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Banyak Anak Jalanan di Pekanbaru, Sekda Ingatkan OPD Teknis Gencar Razia
PEKANBARU (INDOVIZKA) - Masalah sosial masih terjadi di Kota Pekanbaru. Seperti banyaknya anak jalanan di traffic light di beberapa persimpangan jalan di Ibukota Provinsi Riau itu.
Ada yang menjajakan tisu, ada pula yang menjadi manusia silver. Keberadaan mereka bisa ditemui di persimpangan Mal SKA, Jalan Gajah Mada, serta kawasan Jalan Soebrantas.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru Muhammad Jamil saat dikonfirmasi mengingatkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) teknis giat lakukan razia. Seperti Satpol PP, Dinas Sosial, dan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.
"Kita minta agar lebih giat menggelar operasi anak jalanan. Kalau ada semacam pelanggaran ya diberikan sanksi saja," kata Jamil, Selasa (9/3/2021).
Ia juga meminta agar Dinas Pendidikan (Disdik) Pekanbaru mengimbau orangtua maupun wali murid, agar tidak membiarkan anak berkeliaran saat usai sekolah. Serta memberikan teguran bagi orang tua atau wali yang anaknya kedapatan menjadi anak jalanan.
"Anak jalanan ini kita lihat dulu, apakah warga lokal atau dari luar daerah. Kita minta juga agar Disdik mengimbau orang tua, supaya jangan melepas anaknya di luar rumah setelah sekolah," jelasnya.
.png)

Berita Lainnya
Pencak Silat PSHT Inhil Laporkan Kegiatan Tahunan ke Kesbangpol
Jelang Diresmikan, 248 Titik CCTV Dipasang di Tol Pekanbaru-Dumai
Prioritas, Plt Dirut RSUD Meranti Bakal Pasang Pagar agar Ternak Tak Masuk
POBSI Surati Bupati Pelalawan Minta Satpol PP Tertibkan Tempat Billiard Ilegal
Sedang Merekap Hasil Penjualan, Jantanras Polres Inhu Ringkus Dua Bandar Togel
Diduga Banyak Titipan, Sistem Penerimaan Honorer Diminta Dievaluasi
Hipmawan Tantang Pemprov Riau Turun kelapangan, Ini Bukan Lagi Kelalaian, Tapi Pengkhianatan terhadap Dunia Pendidikan
Jalan Lintas Rengat Putus, Kadis PUPR Riau: Sementara Ditimbun Pasir Karung
Atasi Permasalahan Banjir Di Ibukota Pangkalan Kerinci, Bupati Langsung Kerok Drainase
Seluruh Makanan Tamu Undangan Sidang Paripurna Milad Inhil ke 56 Diperiksa Tim Medis
Hari Ini Penyelenggara Kejurnas Motorprix Region A Sumatera Putaran II Riau 2025 Masih Buka Pendaftaran dan Matangkan Acara Pelaksanaan
Pemda Inhil Evaluasi Realisasi Fisik dan Keuangan APBD 2023