Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Rumah Moeldoko Jadi Markas Sementara Demokrat KLB Sibolangit
(INDOVIZKA) - Rumah Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko dijadikan markas Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat versi Kongres Luar Biasa (KLB) Deli Serdang.
Inisiator KLB Demokrat Darmizal mengatakan rumah Moeldoko akan jadi markas sementara. Bangunan itu terletak di Jalan Terusan Lembang Nomor D54, Menteng, Jakarta Pusat.
"Sampai selesai renovasi, Kantor DPP di Jalan Pemuda," kata Darmizal lewat pesan singkat kepada CNNIndonesia.com, Rabu (10/3) malam.
Demokrat versi KLB Deli Serdang nantinya akan bermarkas di Jalan Pemuda, Jakarta Timur. Mereka akan menggunakan bangunan lama Kantor DPP Demokrat.
Untuk sementara, Demokrat versi KLB bakal memusatkan kegiatan di rumah Moeldoko. Agenda pertama yang akan digelar di sana adalah konferensi pers pada Kamis (10/3) pukul 13.00 WIB.
"Agenda penjelasan tentang urgensi KLB Sibolangit," tulis Darmizal dalam undangan jumpa pers, Rabu (10/3).
Sebelumnya, sejumlah kader Partai Demokrat menghelat KLB di Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat (5/3). Mereka membentuk kepengurusan baru karena kecewa dengan kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Kongres itu menetapkan sejumlah hal, beberapa di antaranya adalah penunjukkan Moeldoko sebagai ketua umum dan Marzuki Alie sebagai Ketua Dewan Pembina.
.png)

Berita Lainnya
PDIP Riau: Siap Menangkan Abdul Wahid-SF Hariyanto di Pilgubri 2024
Peduli Lingkungan, PDI P Riau Tanam Pohon di Pinggir Sungai Siak
Resmi Dibuka, Dua Balon Bupati Kampar Daftar di PKB Hari Ini
Izin Perjalanan Dinas Anggota DPRD Riau ke Eropa Ditolak Kemendagri
Usai Debat, Calon Walikota Ini Positif Covid-19
Survei: Kepuasan Publik ke Jokowi Terendah Sejak 2016
Besok, DPC PPP Inhil Gelar Muscab ke VIII
Lantik DPAC dan DPRt PKB se-Kecamatan Tempuling, Dukungan H Dani Jadi Bupati Inhil Semakin Menggema
Agung Nugroho Sebut Isu Pecah Belah Kader Demokrat Muncul Karena Ada Pihak Takut AHY Jadi Presiden
Langkah Semakin Mantap, Hafith Sukri Ikuti Fit and Proper Test ke Partai Gerindra
KPU Habiskan Rp586,6 Miliar untuk APD Selama Pilkada 2020
Kiyai Pardian Rivai Hidayatullah Kembalikan Formulir Pendaftaran Bakal Calon Wakil Bupati Inhil ke Partai PKB