Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Begini Harapan Tengku Azmun Terhadap Bupati dan Wakil Bupati Pelalawan yang Baru
PELALAWAN (INDOVIZKA) - H. Zukri-H. Nasarudin, SH, MH resmi dilantik menjadi Bupati dan Wakil Bupati definitif, Senin (26/4/2021) di Pekanbaru, oleh Gubernur Riau Syamsuar. Kedua pasangan ini dilantik ketika usia mereka berdua terbilang muda, untuk memimpin daerah.
Hal ini mengingat baik Zukri dan Nasarudin sama-sama menapak di usia 40 tahunan. Usia mereka ini sama dengan saat Tengku Azmun Jaafar, menjabat sebagai Bupati Pelalawan periode pertama, setelah Kabupaten Pelalawan berpisah dari kabupaten induk, yakni Kabupaten Kampar.
Terkait resmi dilantiknya Zukri-Nasarudin, mantan Bupati Pelalawan Tengku Azmun Jaafar turut serta memberikan ucapan selamat kepada kedua anak muda ini. Azmun mengingat, bahwa pelantikan tersebut sama dengan dirinya diberi amanah oleh masyarakat Pelalawan menjadi pucuk pimpinan kala itu.
"Jadi, kenapa Pelalawan jadi begini, lantaran dulunya, sewaktu saya menjabat masih berusia muda ketika meletakan pondasi Pelalawan. Sama halnya, dengan sekarang ini. Sama persis ketika ketika saya jadi bupati, menapak usia 40 tahunan. Dimana, umur 40 tahunan ini adalah umur-umur yang aktif dan produktif serta enerjik," terang Tengku Azmun Jaafar, Senin (26/4/2021).
Ia berharap ke depan, dari sisi positifnya, pasangan Zukri-Nasarudin bisa mewujudkan Azmun jilid kedua, mewujudkan Pelalawan lebih maju dari seluruh segala sektor.
Azmun jilid II dalam artian kata Tengku Azmun yang kira-kira mereka berdua bisa memberikan sentuhan kepada masyarakat. Menyiapkan insfratruktur jalan, menyiapkan masalah ekonomi masyarakat, menyiapkan masalah kesehatan, masalah pendidikan dan ia harus tanggap dengan aspirasi masyarakat.
Itulah kata Azmun yang penting diterapkan di Pelalawan ke depannya. Ia juga meminta kepada Zukri-Nasarudin agar program-program dulunya, terbengkalai agar dilanjutkan sepanjang memiliki visi dan misi yang sama.
Seterusnya, ia berpesan, agar pasangan Zukri-Nasarudin senantiasa menciptakan semangat kebersamaan. Sesuai dengan amanah pendiri Kabupaten, Tuah Negeri Seiya Sekata, dimana langit dijunjung disitu langit dipijak.
"Menyatukan semua komponen masyarakat, bahwa tanpa adanya, kebersamaan, yakinlah Pelalawan tidak akan maju," tegasnya.
Mengingat masa tugas pasangan Zukri-Nasarudin hanya terbilang singkat yakni tiga tahun lebih, menurut Tengku Azmun Jaafar masalah jabatan singkat ini bukanlah yang dikehendaki oleh keduanya. Akan tetapi adalah peraturan yang mengikatnya.
"Kita harapkan dengan masa relatif singkat ini, ada skala prioritas yang diutamakan mereka, saya yakin dan percaya di tangan kedua anak muda tersebut Pelalawan bisa lebih maju," tandasnya.
.png)

Berita Lainnya
Pasien PDP Corona di Kuansing Bertambah
Kebijakan Larangan Mudik Menjadi Keuntungan Bagi Pedagang STC
Pj Gubri Diharap Beri Dukungan Anggaran Perbaiki Jalan di Pekanbaru
Kunker ke Inhil, Kapolda Serahkan 1500 Dosis Vaksin dan Bantuan Rumah Ibadah
Polsek Lirik Ringkus Penikmat Sabu Asal Ukui, Diduga Ada Pelaku Lain
Terindikasi Lakukan Pengendalian Narkoba, 15 Narapidana Dipindahkan ke BPN
Bupati Bengkalis Kasmarni Hadiri Penandatanganan Keputusan Bersama Perizinan Tenaga Medis dan Kesehatan Melalui MPP Digital Nasional
DPRD Pekanbaru Desak Pemko Gencarkan Razia di Jondul
Kapolres Pelalawan Dampingi Bupati Zukri Terima Audiensi Masyarakat Dusun 3 Lubuk Salak yang Awalnya Hendak Demo
Gandeng Kanwil Kemenag Riau, Kemkominfo Gelar Webinar untuk Pelajar di Rohil
Wako Dumai Harapkan Kompetensi Guru Meningkat Dalam Pembelajaran Berbasis HOTS
Napi Lapas Bangkinang Miliki Daun Ganja Kering, Pelaku Diserahkan ke Polisi