Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Jejak Harimau Sumatera Kembali Muncul di Kampar
PEKANBARU-Jejak harimau Sumatera kembali muncul di Kabupaten Kampar, Riau. Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau pun menerjunkan tim ke lokasi.
"Kita sudah menerjunkan tim Desa Trimanunggal dan Desa Mukti Sari di Kecamatan Tapung, Kampar. Tim dimpimpin Kepala Seksi Konservasi Wilayah III MB Hutajuli dan dua polisi kehutanan. Mereka langsung berkoodinasi dengan aparat setempat untuk menuju ke lokasi jejak yang dimaksud," kata Humas BBKSDA Riau, Dian Indriati kepada wartawan, Kamis (23/1/2020).
Dian menjelaskan, sebelumnya warga desa setempat resah dengan munculnya jejak satwa di perkebunan sawit. Apalagi, lokasi jejak satwa tersebut tidak terlalu jauh dari pemukiman warga desa.
"Hasil observasi di lapangan jejak tersebut benar bekas jejak harimau Sumatera. Namun kondisi bekas jejaknya di tanah mulai hilang karena terjadi hujan di lokasi," kata Dian, dikutip detik.
Tim BBKSDA di lokasi, kata Dian, telah melakukan sosialisasi terkait kemunculan jejak harimau tersebut. Tim juga membagikan poster cara penanganan apabila berjumpa dengan harimau.
"Kita mengimbau kepada masyarakat agar mengurangi aktivitas di kebun di malam hari. Kalau beraktivitas diharapkan berkelompok, jangan sendirian," pungkas dia. (*)
.png)

Berita Lainnya
Iwan Taruna : Fermadani Tanpa Mahar Partai Politik di Pilkada Inhil
Pria Tewas di Bawah Jembatan Sungai Sibam Ternyata Dibunuh Abang Kandung
Dua Pasien di RSUD Tembilahan Dinyatakan Negatif Covid-19
Kunjungi Dapil Kampar, Sahidin Anggota Komisi II DPR RI Gelar Sosialisasi Empat Pilar
Masih Berlangsung, Ratusan Karyawan PT ISK Sungai Gantang Demo Tuntut THR
Andreas Keluhkan Jaringan Internet saat Belajar Daring
Jambret Handphone di Halte Bus TMP, Dua Pelaku Babak Belur Dihajar Massa
Anggota DPRD Pelalawan Asnol Mubarack Minta Semua Pihak Menahan Diri Sikapi Konflik Di Sungai Ara
Kejari Bengkalis Lelang 150 Unit BB Dalam Waktu Dekat
Apresiasi Nasabah, BRI Cabang Tembilahan Gelar Penarikan Undian Simpedes di Sungai Guntung
Ramah Tamah dan Makan Malam Bersama Kasad di Balai Serindit Gubri, Ini Kata Kamsol
Kemenkominfo Ajak Pelajar Bengkalis Bermedia Sosial Sesuai Nilai Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika