Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Efektif Kurangi Genangan Air di Pemukiman, Perkim Pekanbaru Lanjutkan Program OMS
PEKANBARU, INDOVIZKA.COM- Sejak diluncurkan pada pertengahan tahun 2023 yang lalu, program Organisasi Masyarakat Setempat (OMS) menunjukan dampak yang positif, bahkan keluhan seperti banjir di pemukiman yang selama ini dirasakan masyarakat sudah bisa dikurangi.
Untuk itu, pada tahun 2024 ini Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kota Pekanbaru kembali melibatkan masyarakat secara langsung dalam program padat karya atau OMS.
Harapannya, agar program tersebut makin maksimal dijalankan dan akan ada banyak manfaat dirasakan masyarakat terutama mengurangi potensi banjir dipemukiman.
"Tahun ini program OMS masih kita lanjutkan, tahun lalu kita sampai tahap dua seluruhnya. Karena memang kan lambat dimulai, dan hasilnya cukup bagus dan cukup memenuhi sasaran atau target kita lah," ungkap Kadis Perkim Pekanbaru, Mardiansyah, Selasa (16/1/2024).
Program OMS dirasa cukup efektif untuk mengurangi potensi-potensi genangan dikawasan permukiman dan perlu dilanjutkan ditahun 2024 ini.
"Potensi-potensi genangan di kawasan permukiman sudah mulai berkurang. Jadi kita lanjut per tahun ini dan pada bulan januari ini kita sudah melakukan pembentukan OMS baru. Karena kan kemarin baru satu tahun SK-nya. Jadi ini dipilih lagi di seluruh kecamatan," ungkapnya.
Ia menilai sejumlah permukiman yang sebelumnya rawan banjir kini sudah tidak banjir. Selain program OMS, pihaknya juga melakukan semenisasi di kawasan permukiman.
Semenisasi dilakukan dengan menggunakan APBD baik dari Dinas Perkim maupun anggaran dari pokok pikiran (Pokir) dewan.
"Sementara untuk semenisasi tetap jadi program rutin kita, dan ini selain dari dinas ini juga ada dari Pokir dewan," pungkasnya.
.png)

Berita Lainnya
Respon Keluhan 20 Kades Inhu, Pemprov Riau Turunkan Alat Berat Perbaiki Jalan di Batang Cenaku
Kejati Riau Masih Miliki 4 PR Kasus Korupsi
Pastikan Stok Obat-obatan Covid-19 Aman, Gubri Kumpulkan Pengusaha Farmasi
Patroli Bulan Ramadan, Polisi Sita Minuman Keras di Warung Remang-remang
Wakili Bupati Bengkalis, Kadis PUPR Dampingi Investor China Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Jembatan Bengkalis-Pakning
Kapolsek Pangkalan Lesung Patroli Pasar Jelang Hari Raya Idul Fitri
Hanya Kuansing yang Belum Ajukan Pencairan Bankeu Guru Bantu
Bawaslu Inhil Minta Bersama Media Lawan Hoax
Rakor dengan Wamendagri, HM Wardan Paparkan 9 Strategi Kendalikan Inflasi
PLTD CTSM Tempuling Resmi Beroperasi
Pemangkasan Anggaran Tekan Keuangan Desa Bagan Limau, Pembayaran Pembangunan Infrastruktur Belum Terealisasi
Kasat Lantas Kunjungi Loket Bus Lakukan Ramp cek Kendaraan Umum