Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Kejari Inhil Bersama YVB Bagikan 500 Takjil
TEMBILAHAN, (INDOVIZKA) - Di Jum'at penuh dengan berkah sekaligus bulan suci Ramadhan 1443 H untuk berbagi kepada sesama, Kejaksaan Negeri (Kejari) Indragiri Hilir (Inhil) bersinergi dengan Yayasan Vioni Bersaudara (YVB) bagi-bagi takjil gratis kepada pengguna jalan dan kaum duafa.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di depan Kantor Kajari Inhil Jalan Prof M Yamin kelurahan Tembilahan Hilir, kecamatan Tembilahan kabupaten Indragiri Hilir, Jum'at (22/4/22) sore.
Kepala Kajari, Rini Triningsih SH MHum mengatakan walaupun dalam suasana gerimis namun tidak menjadi penghalang untuk berbagi kepada sesama.
"Alhamdulillah hari ini kami (Kajari) dapat berbagi Takjil lagi kepada masyarakat dan di mana hari ini bersinergi dengan Yayasan Vioni Bersaudara, awalnya ada sedikit kendala karena turun hujan tapi dengan niat yang ada tidak menjadi penghalang," ucap Rini Triningsih.
Ia juga mengungkapkan, kegiatan tersebut terpusat di depan kantor Kajari, takjil gratis kepada masyarakat yang melintas baik pejalan kaki maupun roda dua.
"Iya kita hari ini menyediakan 400 takjil gratis dan dari YVB 100 takjil jadi ada 500 takjil yang kita bagi-bagikan, semoga dengan itu dapat membagikan masyarakat Inhil khsusnya warga kota Tembilahan," ujarnya.
Rini juga mengungkapkan, di bulan yang penuh dengan kesucian, bulan Ramadhan, baik kiranya lebih banyak memberikan sedekah.
"Ya kita mungkin ada sedikit rezeki, tidak ada salahnya kita berbagi kepada sesama, semoga apa yang dilakukan ini menjadi amal ibadah untuk kita," tandasnya.
Rini juga mengucapkan terimakasih kepada yayasan Vioni Bersaudara yang sudah mau bersinergi dalam hal ini bagi-bagi takjil gratis kepada masyarakat.
"Semoga pak Marlis Syarif diberikan kesehatan, dan rezekinya semakin bertambah sehingga terus berbuat baik kepada masyarakat," harapnya.
Pembina YVB, Marlis Syarif seorang masyarakat Inhil merasa terharu dan bangga dengan seorang figur Ibu Rini Triningsih seorang wanita yang menurut dirinya sangat hebat.
"Iya saya bangga dengan sosok ibu Kajari Inhil yang begitu anggun dan tegas hebat serta tangguh dalam menjalankan tugas di kabupaten Indragiri Hilir," tuturnya.
"Semoga ibu selalu diberikan kesehatan dalam menjalankan tugasnya dan diberikan kesuksesan dalam karirnya," sambung Marlis Syarif mantan camat Belengkong tersebut.
.png)

Berita Lainnya
Pengamat Tuding Perda Gepeng Pekanbaru hanya Sebagai Alasan untuk tidak Berbuat Apa-apa
Pj. Bupati H Erisman Yahya Pimpin Rapat Tindak Lanjut Penanganan KLB Malaria
HUT Bhayangkara Ke-79 Polres Pelalawan,Kapolres Tegaskan Polri Hadir untuk Masyarakat
Eddy Saputra Cetak Sejarah dengan Dua Penghargaan Bergengsi Asia 2025
Pasca Kebakaran, Begini Kondisi SPBU Ababil
Pilkada Telah Usai, Pemprov Riau Ajak Masyarakat Hormati Hasilnya
Persiapan APBD 2026, Bupati dan Wabup Kampar Kumpulkan OPD Bahas Potensi PAD
Lusa, Tiga Pasangan Kepala Daerah di Riau Dilantik di Pekanbaru
Rumah Yatim Beri Bantuan Pendidikan untuk Aisyah dan Azizah, Yatim Piatu Asal Pekanbaru
Adrian Ahmad Juanda Desak PT Peputra Supra Jaya Setujui Beasiswa untuk Mahasiswa ITP2i
Meriahkan HUT Persit, Kodim 0314 Inhil Gelar Donor Darah
Pj Gubri Sapa dan Berbagi Takjil dengan Masyarakat di Dumai