Koalisi Sukiman - Indra Gunawan Siap PSU di 25 TPS, Kelmi: Tim Tetap Tenang, Jangan Berkomentar yang Aneh-aneh

Kelmi Amri

PEKANBARU (INDOVIZKA) - Ketua koalisi Rokan Hulu Maju yang mengusung pasangan Sukiman - Indra Gunawan, Kelmi Amri mengaku pihaknya siap untuk dilakukan pemungutan suara ulang yang diperintahkan MK dalam amar putusan perselisihan hasil Pilkada Rohul 2021.

"Kita sudah sama-sama dengarkan Amar Putusan MK,  memerintahkan PSU di 25 TPS Kecamatan Tambusai Utara Kabupaten Rokan Hulu. Kami minta kepada seluruh simpatisan dan relawan mohon tenang," kata Kelmi.

Politisi Demokrat ini mengatakan, hal tersebut biasa saja dan bukan hal yang luar biasa terjadi. Dan ia meyakini bahwa semua keadaan akan terkendali dengan baik.

"Kita bantu pihak keamanan agar PSU nanti kondusif. Kepada seluruh tim, kami imbau tetap solid dan bersabar jangan berkomentar yang aneh-aneh dan memecah belah.Ini bahagian tahapan Pilkada dan kita hormati sama-sama," ajak Kelmi.

Kelmi mengatakan, bahwa pihaknya siap untuk PSU, "Jika MK tetapkan maksimal 30 hari, bila perlu 2 minggu kedepan sudah terlaksana jika KPU siap," tantangnya.






Tulis Komentar