Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Pengimbasan RBD Berjalan Baik
Disdukcapil Pelalawan Jemput Bola Layanan Administrasi Kependudukan
40 Calon Jemaah Haji Riau Gagal Berangkat ke Tanah Suci Makkah
PEKANBARU - Sebanyak 2.304 jemaah calon haji di Riau akan diberangkatkan ke Tanah Suci Makkah pada bulan ini. Kementerian Agama (Kemenag) Wilayah Riau sebagai penanggungjawab sudah melakukan sejumlah persiapan.
Sebelumnya, ada 40 warga tidak bisa diberangkatkan dengan beragam alasan. Salah satunya tidak melunasi biaya yang telah ditetapkan pemerintah.
Petugas sub-koordinator pendaftaran dan dokumen haji reguler Kantor Wilayah Kemenag Riau Hari Kurniawan menjelaskan, yang batal berangkat berasal dari berbagai kabupaten.
"Yang batal itu sudah dikonfirmasi dan diberi waktu pelunasan dari tanggal 9 hingga 20 Mei, tapi tidak dilunasi," kata Hari, Selasa siang, 24 Mei 2022.
Hari menjelaskan, warga yang batal berangkat karena tidak melunasi menyampaikan beberapa alasan. Antara lain, kondisi kesehatan yang tak memungkinkan.
Selanjutnya, terpisah dengan dengan mahrom (keluarga) yang telah melebihi umur, meninggal dunia dan alasan lainnya.
Untuk memenuhi kuota jemaah calon haji Riau yang kosong karena tidak dilunasi, Kemenag Riau sudah mempersiapkan cadangan. Adapun cadangan yang tercatat saat ini sekitar 500 calon jemaah.
"Mereka dapat mengisi kekosongan jemaah yang batal berangkat, penggantinya kita ambil dari nomor urut porsi yang terkecil," ucapnya.
Jadwal Keberangkatan
Untuk jadwal keberangkatan, Hari menyebutkan pihaknya masih menunggu keputusan dari Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah, sesuai penyusunan kloter dan pembagian kelompok terbang.
"Insya Allah dalam waktu dekat akan kami publikasikan jumlah total yang akan berangkat," katanya.
.png)

Berita Lainnya
11 Kontingen Peserta MTQ Riau Ke-42 Tahun 2024 Telah Tiba di Kota dan Kuansing Terakhir
Ribuan Masyarakat Mandau Meriahkan Pawai Taaruf 1 Muharram
Potong 9 Ekor Hewan, Hajatan Kurban PWI Riau Jadi Ajang Silaturahmi
Jelang Kedatangan Jemaah, Petugas Siapkan Layanan di Makkah
Kuota Haji Riau 2025: Pekanbaru Terbanyak, 252 Jamaah Lansia Dapat Prioritas
Anak-Anak Ramaikan Iktikaf di Masjid Al Furqon Desa Kumantan di 10 Akhir Ramadhan 1444 H
Anak-Anak Ramaikan Iktikaf di Masjid Al Furqon Desa Kumantan di 10 Akhir Ramadhan 1444 H
Bersempena Hari Jadi Desa Pulai Indah Gelar Tabligh Akbar Dihadiri Ustad Abdul Somad
Bupati Rohil Ingatkan Dewan Hakim MTQ ke XL Riau Beri Penilaian Secara Objektif
Ribuan Masyarakat Mandau Meriahkan Pawai Taaruf 1 Muharram
Cara Cegah COVID-19, Suku Talang Mamak Persembahkan Kambing kepada Arwah Leluhur
Kemenag: Belum Ada Pembatalan Ibadah Haji 2020