Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Hasil Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Umbar Janji sebelum Jalani Kualifikasi Piala Asia 2023
INDOVIZKA- Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong umbar janji kepada pendukung skuat Garuda seusai hasil imbang lawan Bangladesh kemarin, Rabu (1/6/2022) malam WIB.
Dari sekian banyak peluang yang diciptakan Irfan Jaya dan kolega, tidak ada gol yang tercipta dalam 2x45 menit waktu pertandingan.
Termasuk ketika mendapat tambahan waktu.
Skuat Garuda asuhan Shin Tae-yong harus puas pulang dengan skor kacamata, alias 0-0.
Laga yang dihadiri ribuan suporter Timnas Indonesia di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung itu pun diwarnai dengan pelemparan flare atau suar dari bangku penonton saat masa perpanjangan waktu babak kedua, menurut laporan Tribun Jabar.
Apakah ini jadi cerminan kekecewaan suporter Indonesia?
Laga melawan Bangladesh adalah laga pertama dan terakhir skuat Garuda sebelum menjalani kualifikasi Piala Asia 2023 pada 8 Juni di Kuwait.
Hasil tersebut tentu tidak memuaskan bagi sebagian khalayak.
Menurut Shin Tae-yong, Timnas Indonesia bisa mencetak tiga sampai empat gol saat menghadapi Bangladesh, tim yang menempati peringkat 188 FIFA.
Namun apa daya, sejumlah peluang gagal dikonversikan menjadi gol.
Kami bertanding di kandang sendiri, seharusnya kami menang dengan skor bagus, tetapi kami tidak bisa mendapatkan hasil yang baik, jadi saya mohon maaf," ungkap Shin Tae-yong usai pertandingan, dikutip dari BolaSport.
"Memang ini laga uji coba sebelum berangkat ke Kuwait untuk Kualifikasi Piala Asia 2023."
"Seharusnya, kami menang tiga sampai empat gol untuk memberikan kebahagiaan pada fans, tetapi kami tidak bisa melakukan itu," jelas pelatih berusia 52 tahun itu.
Ini adalah momen pertama pendukung Timnas Indonesia hadir di stadion sejak 15 Oktober 2019 lalu.
Shin Tae-yong berjanji akan memberikan hasil terbaik kepada suporter pada laga timnas berikutnya.
Berikutnya, para fans bisa lebih banyak datang dan beri dukungan yang lebih bagus," kata Shin.
"Saya akan berusaha menunjukkan laga yang bagus dan keren.
"Terima kasih fans Indonesia," pungkasnya.
Bagi Bangladesh, hasil ini sudah cukup membuktikan level perkembangan permainan mereka.
Pelatih, Javier Fernandez Cabrera mengapresiasi penampilan anak asuhnya di hadapan ribuan pendukung Timnas Indonesia.
Bisa dibilang pemain saya tampil sangat fantastis," kata Javier.
"Ini adalah hasil yang bagus dan kami sudah membuktikan bahwa tim kami punya level yang bagus juga," tambahnya.
Timnas Indonesia bakal bertandang ke Kuwait setelah ini untuk berjuang di Kualifikasi Piala Asia 2023.
Dari 29 pemain yang menjalani pemusatan latihan dan disiapkan lawan Bangladesh kemarin bakal diseleksi serta dirampingkan sebelum berangkat ke Kuwait.
Berita Lainnya
Riau Siap Hadapi Pertarungan PON XXI Aceh-Sumut 2024
Matangkan Persiapan, Tim Kejurda Sepakbola U16 Inhil Gelar Uji Coba Perdana
Cristiano Ronaldo Inginkan Zidane Jadi Pelatih Manchester United
Riau Nomor Urut 6 Perolehan Sementara Medali PON Papua
Tuan Rumah Porprov X, KONI Kuansing Bersilaturahmi dan Belajar Terkait Penyelenggaraan Porprov di Kampar
Kabar Timnas Indonesia, PSSI Segera Proses Dokumen 4 Pemain Keturunan Ini
Klasemen Liga Inggris: Manchester City Masih Nyaman, Liverpool dan Chelsea Saling Sikut
Inhil Bakal Miliki Sport Center Senilai Rp22 Miliar
Resmi Dilantik, Pengkab PBFI Inhil Targetkan 3 Medali Emas di Porprov Riau
Gantikan Mees Hilgers dan Kevin Diks, Shin Tae-yong Minta PSSI Menaturalisasi Gelandang AZ Alkmaar untuk Timnas Indonesia
Bintang Timnas Indonesia Pratama Arhan: Saya Siap Main di Luar
Segrup dengan Timnas Indonesia, Skuat Malaysia Minim Bintang di Piala AFF U-23 2022