Pilihan
Presiden Segera Keluarkan Perpres Media Sustainability
Senam Inhil Sumbang Medali Emas Perdana di Porprov X Riau
Sepeda Motor Tabrak Truk, Beruntung Pengendara Selamat
INDOVIZKA.COM - Sebuah sepeda motor jenis Honda Beat Street BM 4201 AAT yang dikendarai warga bernama Deni Hermawan menabrak dan masuk truk kontainer BM 8201 JU di flyover SKA Pekanbaru, Senin (6/2/2023).
Kasatlantas Polresta Pekanbaru, Kompol Birgitta Atvina Wijayanti mengatakan, kejadian sendiri terjadi pada pukul 15.15 WIB saat truk yang dikendarai Hanafi bergerak di Jalan Soekarno Hatta.
"Truk tersebut bergerak di Jalan Soekarno Hatta jalur Barat datang dari arah Selatan menuju Utara. Namun sesampainya di atas Fly Over SKA, Truk kontainer tersebut tiba-tiba berhenti karena mengalami kerusakan," kata Birgitta, Senin (6/2/2023).
Lalu pengemudi mobil truk kontainer turun dari mobil untuk memperbaiki kendaraannya tersebut kemudian tiba-tiba dari belakang datang sepeda motor Honda Beat yang dikendarai korban.
Pengendara sepeda motor ini tidak mengetahui bahwa truk tersebut sedang dalam keadaan berhenti. Sehingga terjadilah kecelakaan lalu lintas tersebut.
"Beruntung pengendara sepeda motor tersebut selamat. Hanya mengalami luka-luka dan sudah dibawa ke rumah sakit," pungkasnya.
Berita Lainnya
Diduga Terpeleset Saat Swafoto, Seorang Pelajar Tenggelam di Sungai Siak
BRK Syariah Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Rohil
Diterjang Cuaca Buruk, Kapal Nelayan di Bengkalis Terbalik
Pick Up Tabrak Truk Fuso dari Belakang di Lirik, Supir Luka Terjepit
Si Jago Merah Lahap Belasan Rumah Warga di Desa Panglima Raja
Seorang Pria Diduga ODGJ di Bekasi Tikam Tetangga Hingga Tewas
DLH Pelalawan Segel Sejumlah di Jalan Lintas Bono
Banjir di Riau, 6.467 Warga Terpaksa Mengungsi
Lagi, Warga Desa Sialang Panjang Jadi Korban Keganasan Buaya
Seorang Perawat dan Pasien ODGJ Selamat dari Kebakaran RSUD Tembilahan
Gunung Merapi Keluarkan 54 Wedus Gembel
Tim Gabungan Temukan Jasad Siswa Tenggelam di Sungai Indragiri