Pilihan
AWG Kibarkan Bendera Indonesia-Palestina di Gunung Raung
Pulanglah, Ali…
Kabar Duka, Mantan Bupati Rohul dan Politisi Senior Ramlan Zas Meninggal Dunia
INDOVIZKA.COM - Politisi senior dan mantan Bupati Rokan Hulu (Rohul), Ramban Zas wafat Jumat (3/3/2023) dini hari pukul 01.00 WIB. Dewan penasehat Partai Golkar Riau ini meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad.
Diketahui Ramlan Zas sudah terbaring sakit, kondisi kesehatannya sudah menurun sejak beberapa tahun terakhir. Bahkan aktivitasnya cuma di dalam rumah saja.
Dikutip dari Tribunpekanbaru.com, jenazah almarhum Ramlan Zas bakal dikebumikan di Kampung Halaman Lubuk Bandahara, Kabupaten Rohul.
Ramlan yang juga dijuluki juru taktik ini, sudah lama terbaring akibat penyakit komplikasi yang dialami politisi juru taktik ini. Ramlan sempat menjabat sebagai ketua DPD Golkar Riau.
Sepak terjang Ramlan di dunia politik Riau juga sudah tidak asing lagi, ia aktif di berbagai organisasi dan perkumpulan masyarakat. Ia juga dikenal sebagai sosok tempat bertanya dan mengadu para politisi dan masyarakat, sehingga dijuluki Guru Politik.
Kemudian Ramlan juga dikenal sebagai seniman dengan mengeluarkan sebuah album berjudul "Kala Senja di Rokan Hulu".
Kabar duka ini turut membuat sedih mantan Gubernur Riau (Gubri), Arsyadjuliandi Rachman. Ia mengaku sosok Ramlan merupakan panutan dalam berpolitik.
Sementara itu Ketua DPRD Riau yang juga politisi Golkar, Yulisman mengatakan Ramlan adalah sosok yang bisa disebut sebagai guru politik. Ia merasakan Riau kehilangan sosok penting.
.png)

Berita Lainnya
Berat 906 Kg, Sapi Milik Peternak Inhu Jadi Hewan Kurban Bantuan Presiden
Gubri Minta Pemda Segera Bentuk Gugus Tugas Penanganan Virus Corona
Berkas Perkara Penipuan Jual Beli Lahan oleh KUD di Pelalawan Sudah Lengkap, Setiono Ngaku Lega
Smart Civil Festival 2025: Menumbuhkan Semangat Inovasi, Kreativitas Serta Keilmuan Dibidang Teknik Sipil Bagi Pelajar Dan Mahasiswa
42 Orang Melamar 8 Jabatan Eselon II Pemkab Pelalawan
Sudah Terbentuk, DPK Apindo Rohil Imbau Perusahaan Bergabung
Sosialisasi Bacalon Wakil Bupati Pelalawan, Baliho Yose Indrawan Terpasang Sampai ke Pelosok Desa
Alfa Scorpii Gelar Rolling City Yamaha Gear 125 hingga Pembentukan Komunitas
Sungai Batak Meluap, Rumah Warga Kembali Kebanjiran
Polda Riau Segera Tingkatkan Kasus SPPD Fiktif di DPRD Rohil ke Penyidikan
Kapolda Riau Terima Penghargaan dari Menteri LHK RI
Wabup Pelalawan Sidak, Banyak Rumah Dinas Bersemak dan Tak Ditempati Kadis